Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Salah Tambal, Ban Tubeless Malah Bisa Rusak!

Meski demikian, benda tajam tersebut harus tetap dikeluarkan agar lapisan ban bisa kembali ditambal. Sayangnya, masih banyak perlakukan salah saat menambal ban tubeless yang bocor, terutama bila melakukan perbaikan di bengkal seadanya.

Menambal permukaan ban tubeless ternyata ada metodenya. Karena bila asal atau hanya dengan cara langsung menusuk dan menyumpal karet ban yang bocor, ternyata bisa merusak struktur komponen ban.

"Yang biasa ditemui kebanyakan pakai cara string, atau tusuk dan sumpal. Dalam situasi darurat mungkin maklum yah, tapi bila lagi sial bisa bikin ban jadi rusak karena ada bagian dari komponen tertusuk," kata Rudi teknisi Planet Ban di Condet, Jakarta Timur, kepada KompasOtomotif, Kamis (12/10/2017).

Baca : Ini Kebiasaan Mubazir Saat Mengganti Ban

Menurut Rudi, cara string memang cepat dan mudah. Tapi dampak dari cara menusuk bisa mengakibatkan kerusakan pada lapisan kawat yang membuat struktur ban jadi rusak, seperti tidak rata atau bisa menimbulkan benjolan.

https://otomotif.kompas.com/read/2017/10/12/142200415/salah-tambal-ban-tubeless-malah-bisa-rusak-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke