Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Skuter Adventure Honda Ditantang Produk Taiwan

Tapi nyatanya, Honda membuktikan bahwa riset yang dilakukannya bisa dipertanggungjawabkan. Muncul bersi produksinya dengan nama X-ADV. Motor itu berbasis Honda NC750 yang diberi ”jubah kombinasi” antara skuter, motor petualang, dan touring.

Kini, merek lain pun mengincar untuk pasar yang niche itu. Dia adalah Kymco, merek asal Taiwan yang memang dikenal jago memainkan model skuter di dunia. Mereka pun menelorkan konsep untuk bersaing dengan X-ADV kelak.

Konsep tersebut mulai ditampilkan dalam foto tunggal, sebuah konsep skuter adventure. Sementara dinamai C Series, yang akan tampil perdana di ajang EICMA, Milan, November 2017 mendatang.

Bacq juga: Sisi Lain Lahirnya Honda X-ADV

Berdasarkan informasi yang beredar, motor itu akan dibangun dari maxi scooter Kymco AK500. Dia akan mempunyai elemen yang mendukung kapabilitas sebagai penjelajah, termasuk di antaranya ground clearance tinggi, suspensi dengan travel yang panjang, bodi gagah, dan tameng angin.

Seperti AK550, konsep ini bakal ditenagai mesin 550 cc silinder kembar, yang mampu mengeluarkan tenaga hingga 53 tk via transmisi yang disebut ”twist-and-go”.

Meski versi produksinya masih di awang-awang, namun konsep ini mulai membuka cakrawala merek selain Honda untuk mencari celah segmen yang prospektif untuk digarap.

https://otomotif.kompas.com/read/2017/09/05/174200415/skuter-adventure-honda-ditantang-produk-taiwan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke