Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bocor, Seragam TRD buat Toyota C-HR

Kompas.com - 20/09/2016, 11:29 WIB
Febri Ardani Saragih

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif – Belum juga meluncur, namun crossover terbaru Toyota, C-HR, masih terus bikin berita. Informasi terbarunya datang dari blog Livedoor yang membocorkan seperti apa rupa C-HR dalam balutan seragam TRD (Toyota Racing Development).

Penampakannya terpampang dalam brosur. Terlihat C-HR terlihat makin mendapat otot tambahan dari aplikasi kit bodi. Di bagian depan, bemper terlindungi skid plate, fender hitam di atas setiap roda, pelek alloy berwarna hitam, serta pelindung lumpur pada setiap ban.

Belum dijelaskan apakah ada perubahan pada kaki-kaki, namun sosoknya terlihat lebih jangkung. Tidak ada informasi juga tentang pilihan mesin, tetapi kemungkinan Toyota juga memberikan suplemen buat mendongkrak performa.

Di Jepang, C-HR tersedia tiga pilihan mesin bensin. Ketiganya yakni 1.2L turbo bertenaga 116 PS dan torsi 185 Nm, 2.0L dengan 150 PS dan 193 Nm, serta 1.8L plus sistem hibrida yang menghasilkan total 170 PS dan 305 Nm.

Mobil berdimensi panjang 4,36 m, lebar 1,795 m, dan tinggi 1,555 m ini dirancang di atas wheelbase 2,64 m. Rencananya, C-HR akan dijual di Jepang pada akhir tahun ini. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau