Jakarta, KompasOtomotif – Bahan bakar minyak (BBM) bensin jenis baru dari Pertamina, Pertamax Turbo, sudah dijual di Italia. Hal itu disampaikan Senior Vice President Fuel Marketing, and Distribution Pertamina, Muhammad Iskandar, di Jakarta, Rabu (29/6/2016).
Italia jadi negara yang pertama menjual Pertamax Turbo. “Di sini yang belum, malah di sana yang sudah,” kata Iskandar.
Sejak November 2015 lalu Pertamina mengirim Pertamax Turbo untuk diuji di Italia. Tidak tanggung-tanggung, pihak yang didaulat mengembangkannya adalah salah satu pabrikan supercar lokal, Lamborghini.
“Barangnya sudah ada di sana, tapi untuk domestik,” ujar Iskandar.
Pada Maret lalu, menurut keterangan dari Direktur Pemasaran Pertamina Ahmad Bambang, Pertamax Turbo dijual 1 dollar Amerika Serikat per liter sudah termasuk pajak. Di dalam negeri prediksi banderolnya sekitar Rp 10.000.
Di Italia, pengujian Pertamax Turbo yang memiliki RON 98 dilakukan di ajang balap. Di Indonesia, nantinya Pertamax Turbo ditujukan buat mobil-mobil performa modern yang butuh asupan BBM sesuai.
Rencananya, Pertamax Turbo bakal meluncur di Indonesia pada akhir Juli mendatang. Kehadirannya bakal menghapus Pertamax plus dengan RON 95. Pada saatnya nanti Pertamina hanya menawarkan BBM bensin jenis Premium (RON 88), Pertalite (RON 90), Pertamax (RON92), Pertamax Turbo (RON 98), dan Pertamax Racing (RON 100).
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.