Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tokyo Motor Show 2015

Sepeda Motor Roda Tiga Honda"Berdarah" Goldwing

Kompas.com - 03/11/2015, 18:44 WIB
Donny Apriliananda

Penulis

Tokyo, KompasOtomotif – Honda Motor Co Ltd menunjukkan sepeda motor roda tiga Neowing dengan desain futuristik di Tokyo Motor Show 2015 di Tokyo Bigh Sight, Jepang, yang akan berlangsung hingga Minggu (8/10/2015) mendatang. Inilah generasi baru sepeda motor Honda yang menggunakan benang merah keperkasaan Goldwing.

Sepeda motor ini berstatus konsep produksi, menggunakan teknologi hybrid. Jantung utama diambil dari teknologi Goldwing yang menggunakan mesin boxer 4 silinder berlawanan. Lalu, tenaga dari mesin itu didukung dengan motor listrik, memastikan torsi yang berlimpah saat berakselerasi.

Kombinasi dahsyat itu masih dipadankan dengan transmisi baru semi otomatis. Sistem ini sebelumnya sudah digunakan pada Honda NM4 Vultus, dan dikabarkan bakal dipakai untuk Goldwing generasi selanjutnya yang akan muncul tahun depan.

KompasOtomotif-Donny Apriliananda Mesin menggunakan milik Goldwing, namun dipadu dengan motor listrik.
Teknologi belok roda depan pada dasarnya menggunakan multi-leaning wheel yang sudah digunakan pada Piaggio MP3 atau juga Yamaha Tricity. Namun Honda mempunyai bahasa sendiri untuk membedakannya, yakni Honda Linkage Mechanism.

Meski menggunakan dua roda di depan, namun sensasi menikung yang ”rebah” tetap bisa dirasakan. Honda juga mengklaim suspensi ini lebih stabil untuk memberikan sensasi berkendara sepeda motor besar pada umumnya.

KompasOtomotif-Donny Apriliananda Desain futuristik, tampak tegas dengan ban belakang yang besar.
Soal tampang, Honda jago meraciknya menjadi sepeda motor yang agresif. Banyak detail yang membuat Neowing pantas lahir di era modern. Ban belakang yang besar menambah kesan garang, dipadu dengan lampu-lampu LED dengan desain futuristik.

Belum ada keterangan selanjutnya, kapan sepeda motor ini akan diproduksi massal. Namun Honda menyatakan keseriusannya dengan model ini, dan akan menjadikannya sebagai salah stau line up sepeda motor dalam waktu dekat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com