Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Canggih, Alas Kaki Pakai Roda Elektrik

Kompas.com - 29/08/2015, 20:30 WIB
Febri Ardani Saragih

Penulis


Tangerang, KompasOtomotif – Buat Anda yang pernah mengunjungi Gaikindo Indonesia International Auto Show bisa jadi pernah lihat ada seseorang yang menaiki “alas kaki” beroda yang digunakan untuk keliling di ruang pamer.

Alat yang bisa mengganti peran jalan kaki itu bernama Run Wheel yang dijual paling murah Rp Rp 5,75 juta.

Menurut salah satu pramuniaga di stan Run Wheel di hall 1, produk ini sempat dipopulerkan Denny Cagur di salah satu program acara di layar kaca. Run Wheel mendapatkan tenaga dari baterai lithium-ion. Kapasitas baterai, kapasitas angkut, kemampuan menanjak, dan jarak tempuh, tergantung model.  

Model Run Wheel yang paling sederhana adalah QX, desainnya dibuat seperti alas kaki tambahan dengan roda. Butuh waktu buat pengguna membiasakan diri dengan QX, pasalnya perlu keseimbangan agar tidak terjatuh.

Model lain yang ditawarkan adalah QX3 dan QX4 yang punya pegangan tangan serta QZ dan XR yang mirip sepeda roda satu. Masa promosi Run Wheel dikatakan sudah lewat, jadi diskon sudah tidak ada.

Berikut daftar harga Run Wheel:
QX Rp 6,48 juta
QX1 Rp 7,27 juta
QX2 Rp 9,49 juta
QX3 Rp 17 juta
QR Rp 5,98 juta
QZ Rp 5,75 juta

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau