Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menaklukkan Rintangan Ekstrem Pakai Mitsubishi Triton Baru [1]

Kompas.com - 14/08/2015, 11:20 WIB
Aris F Harvenda

Penulis


Pekanbaru, KompasOtomotif -
Usai melakukan prosesi peluncuran di Jakarta, Senin (10/8/2015), Krama Yudha Tiga Berlian Motors seolah tak ingin mengendurkan promosi Triton terbaru. Tak hanya memperkenalkan di beberapa kota besar, acara test drive juga digulirkan. Tujuannya, agar konsumen bisa melihat dan merasakan langsung kemampuan dan performa pikap kabin ganda andalan Mitsubishi.
 
Salah satu "menu" yang disajikan adalah medan off-road yang tergolong ekstrem. KompasOtomotif dapat kesempatan mencoba trek buatan di kawasan Tenayan, Pekanbaru, Riau, Kamis (13/8/2015). Beberapa rintangan kategori ekstrem dibuat di lintasan yang berjarak kurang dari 1 km tersebut. Varian yang disediakan adalah Exceed dan HDX.
 
Ceruk dalam
 
Begitu start, awak redaksi yang menggunakan varian HDX transmisi manual, langsung disuguhi jalan tanah dengan ceruk yang cukup dalam dan tidak rata. Instruktur yang mendampingi menyarankan untuk menggunakan mode gerak semua roda low range (4L). Untuk mengaktifkannya, mobil harus dalam kondisi berhenti. Arahkan tuas kecil di samping persnelling ke posisi 4L. Setelah indikator bergambar 4 roda di panel menyala, mobil siap melaju. 

Istimewa Mitsubishi All-New Strada Triton taklukan rintangan ekstrem
Setelah bergulir disarankan untuk tidak menginjak pedal gas dan rem. Mobil bergulir sesuai arahan ECU yang mengatur porsi daya cengkram untuk keempat roda. Kepintaran ECU dalam mendistribusikan daya pada ban yang mendapat cengkraman (traksi) terbaik membuat mobil tetap bisa merangkak maju.
 
Jarak main sokbreker yang cukup panjang juga memudahkan pikap kabin ganda tersebut lolos dari rintangan meski salah satu roda belakang sempat menggantung. Kekhawatiran mobil akan terguling langsung sirna meski dalam posisi miring dan roda menggantung. Sebab, mobil masih dalam kondisi stabil.

Bersambung...

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau