YOKOHAMA, KOMPAS.com — Nissan lagi tersenyum lebar. Mobil kompak global mereka, Micra atau March, sudah meraup 54.000 pesanan dari seluruh dunia. Angka itu tidak tak terlalu besar, tapi di atas target!
Pesanan diperoleh dari beberapa kantung utama sekaligus basis produksi mobil mini tersebut. Thaliand, misalnya, sudah mengantungi 25.700 pesanan atau lebih tinggi 28 persen dari target tahunan. Di Jepang, pesanan sudah mencapai 21.875 unit atau lima kali lipat dari target penjualan bulanan. Adapun di India, sekitar 4.000-an pemesanan sudah masuk.
"Permintaan terhadap Micra sekaligus menjadi testimoni konsumen," beber Akihisa Suzuki, Global Chief Marketing Manager Nissan in Charge of Nissan March/Micra.
"Saya percaya, langkah awal ini akan berujung pada satu juta unit penjualan pada 2013 dengan platform V terbaru," tambahnya.
Di Jepang, Micra dibekali mesin HR12DE terbaru berkapasitas 1,2 liter 3 silinder. Teknologi mutakhirnya adalah sistem idling stop yang bisa menghemat bahan bakar hingga 25 persen dari sebelumnya. Sementara itu, emisi gas buangnya diklaim 75 persen lebih bersih.
Untuk menjaga pengemudi dan penumpangnya, mobil kecil ini dilengkapi ABS, EBD, kantong pengaman (SRS airbag) depan dan samping, sensor senja, serta lampu utama halogen multi-reflektor dengan kontrol manual.
Micra disiapkan untuk menembus 160 negara dengan harga jual 11.290 dollar AS atau senilai Rp 101,4 juta per unit (termasuk pajak) di Jepang. Di Indonesia, ia akan mulai dipasarkan akhir tahun ini dalam kondisi terurai atau completely knocked down (CKD) dari Thailand. Tepatnya, ia dirakit di Indonesia.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.