JAKARTA, KOMPAS.com - Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025 yang berlangsung di JI Expo dari tanggal 13-23 Februari 2025 menampilkan berbagai mobil dan motor baru.
Selain itu, bagi yang berencana membeli mobil baru, IIMS menjadi tempat yang tepat untuk berburu diskon.
Kompas.com mengumpulkan diskon khususnya untuk Multi-Purpose Vehicle (MPV).
Baca juga: Dapatkan Diskon Hingga Rp 100 Juta untuk SUV di IIMS 2025
Tersedia model dari berbagai merek, seperti Nissan Serena e-Power, Toyota Voxy, Innova Zenix, Alphard, dan Vellfire, hingga Kia Grand Carnival, dan Wuling Cortez.
Diskon paling besar yang Kompas.com temui adalah untuk Wuling Cortez, yang bisa dibeli dengan harga di bawah Rp 300 juta. "Cortez lagi di bawah Rp 300 juta yang paling tinggi. Jadi Rp 275 juta, aslinya Rp 346 juta," ucap tenaga penjual Wuling kepada Kompas.com, Sabtu (15/2/2025).
Untuk MPV dari Toyota, diskon paling besar ada untuk Voxy yang mencapai Rp 20 jutaan, Alphard, dan Vellfire yang bisa tembus Rp 30 jutaan.
Baca juga: Cara Naik Shuttle Bus Gratis ke IIMS 2025
Sementara untuk Innova Zenix, varian bensin diskonnya bisa mencapai Rp 20 juta dan hybrid di Rp 10 juta.
"NIK 2024, tinggal Alphard dan Vellfire diskonnya Rp 30 juta. Zenix yang hybrid cuma Rp 10 juta, gasoline dia Rp 20 juta, NIK 2025 semua. Voxy yang 2024, ada potongannya, terakhir di Rp 20 jutaan," kata tenaga penjual Toyota.
Kemudian untuk Kia dengan model Grand Carnival, hanya varian mesin diesel saja yang mendapatkan potongan, sebesar Rp 30 juta.
Lalu untuk Nissan Serena e-Power, tersedia cashback Rp 5 juta.
Serena e-Power Rp 5 juta.
Berikut diskon MPV di IIMS 2025:
Toyota
Kia
Nissan
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.