Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gagal Finis Sprint Race MotoGP Catalunya, Bagnaia Salahkan Trek

Kompas.com - 26/05/2024, 17:41 WIB
Muhammad Fathan Radityasani,
Stanly Ravel

Tim Redaksi

Sumber Crash

JAKARTA, KOMPAS.com - Francesco Bagnaia tidak mendapatkan hasil yang diinginkan saat Sprint Race MotoGP Catalunya. Dia terjatuh di tikungan kelima, lap terakhir, dan mirisnya saat memimpin balapan.

Hasil kurang baik tersebut menimbulkan tanda tanya. Bahkan setelah balap, Bagnaia tidak langsung istirahat, melainkan berada di garasi untuk mencari tahu apa penyebabnya.

"Saat kamu tidak tahu apa penyebab kamu terjatuh, maka penting rasanya untuk menganalisa semuanya," kata Bagnaia, dikutip dari Crash, Minggu (26/5/2024).

Baca juga: Aleix Espargaro Tercepat di Sprint Race MotoGP Catalunya 2024, Bagnaia Terjatuh Jelang Finish

Francesco Bagnaia 
Instagram @pecco63 Francesco Bagnaia

Bagnaia bilang, sepertinya saat menikung dan pelan, pakai tekanan rem yang sama, malah bisa terjatuh. Kondisi tersebut menjadi hal yang aneh, seharusnya di trek lain tidak sampai jatuh.

"Normalnya, ini tidak akan terjadi. Tapi di sini (Catalunya), cengkeraman treknya buruk, makanya bisa jatuh," kata Bagnaia.

Bagnaia menganalisa lebih dalam untuk persiapan balapan malam nanti. Apalagi nanti durasi balapan akan lebih panjang, tentu harus lebih berhati-hati.

Baca juga: Perlukah Menggunakan Rem Tangan Saat Berhenti di Lampu Merah?


"Kami kehilangan kesempatan. Saya yang tercepat, saya di depan, saya cruising, tapi itu tidak cukup. Kami ambil banyak hal positif, tapi lebih penting lagi untuk bisa finis," kata Bagnaia.

Bagnaia mengaku tak hilang fokus di akhir balapan. Dia juga bilang memegang kendali, sisa kondisi ban masih banyak, dan kecepatan yang baik.

"Bikin penasaran saat lihat datanya, saat saya jatuh itu sangat aneh. Lebih aneh lagi semua pebalap yang sedang memimpin juga terjatuh (di Sprint Race)," kata Bagnaia.

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com