JAKARTA, KOMPAS.com - Sesi latihan bebas FP3 dikuasai oleh Jorge Martin yang jadi pebalap tercepat pada sesi tersebut. Balapan pada MotoGP Malaysia 2022 di Sirkuit Sepang diyakini akan sangat menarik.
Sebab, perebutan gelar juara dunia masih bisa memanjang hingga seri terakhir. Apalagi, melihat performa Francesco Bagnaia di Sirkuit Sepang.
Baca juga: Quartararo Mencoba Santai Jalani MotoGP Malaysia 2022
Tercepat kedua dipegang oleh Marco Bezzecchi, yang sebelumnya sudah mengunci gelar Rookie of the Year. Sedangkan posisi ketiga, ditempati oleh Maverick Vinales yang performanya pasang surut.
Luca Marini juga nampak kompetitif di Sepang dengan berada di posisi keempat. Sedangkan di belakangnya, ada Joan Mir yang berusaha meraih podium terakhirnya bersama Suzuki.
Enea Bastianini berakhir di posisi keenam. Tepat di belakangnya, ada Fabio Quartararo yang belum pernah masuk tiga besar selama sesi latihan bebas di Sepang.
Baca juga: Hasil FP2 MotoGP Malaysia, Cal Crutchlow Jadi Pebalap Tercepat
Alex Rins juga tertatan di posisi kedelapan. Sedangkan posisi kesembilan, ditempati oleh Aleix Espargaro yang masih kesulitan dengan motornya. Melengkapi sepuluh besar, ada Franco Morbidelli yang sepertinya punya peluang bagus di Sepang.
Bagnaia hanya sanggup berada di posisi ke-11. Artinya, pebalap Ducati ini harus melalui Q1 sebelumnya. Begitu pula dengan Marc Marquez yang ada di posisi ke-16.
Hasil FP3 MotoGP Malaysia 2022
1 Jorge Martin Pramac Ducati (GP22)1'58.583s
2 Marco Bezzecchi Mooney VR46 Ducati (GP21)*+0.189s
3 Maverick Viñales Aprilia Racing (RS-GP)+0.213s
4 Luca Marini Mooney VR46 Ducati (GP22)+0.223s
5 Joan Mir Suzuki Ecstar (GSX-RR)+0.337s
6 Enea Bastianini Gresini Ducati (GP21)+0.420s
7 Fabio Quartararo Monster Yamaha (YZR-M1)+0.484s
8 Alex Rins Suzuki Ecstar (GSX-RR)+0.543s
9 Aleix Espargaro Aprilia Racing (RS-GP)+0.572s
10 Franco Morbidelli Monster Yamaha (YZR-M1)+0.584s
11 Francesco Bagnaia Ducati Lenovo (GP22)+0.584s
12 Johann Zarco Pramac Ducati (GP22)+0.653s
13 Brad Binder Red Bull KTM (RC16)+0.739s
14 Jack Miller Ducati Lenovo (GP22)+0.760s
15 Miguel Oliveira Red Bull KTM (RC16)+0.822s
16 Marc MarquezRepsol Honda (RC213V)+1.035s
17 Alex Marquez LCR Honda (RC213V)+1.351s
18 Fabio Di Giannantonio Gresini Ducati (GP21)*+1.369s
19 Cal Crutchlow WithU Yamaha RNF (YZR-M1)+1.416s
20 Remy Gardner KTM Tech3 (RC16)*+1.543s
21 Pol Espargaro Repsol Honda (RC213V)+1.651s
22 Darryn Binder WithU Yamaha RNF (YZR-M1)*+1.822s
23 Raul Fernandez KTM Tech3 (RC16)*+1.892s
24 Tetsuta Nagashima LCR Honda (RC213V)+2.625s