Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harga Suzuki Ignis Bekas Januari 2022, Mulai Rp 90 Jutaan

Kompas.com - 22/01/2022, 10:12 WIB
Arif Nugrahadi,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Suzuki Ignis merupakan andalan Suzuki pada segmen city car di Indonesia sejak 2017. Mobil city car bergaya SUV ini pun sudah mengalami penyegaran minor pada eksterior dan interiornya 2020 lalu.

Menurut data wholesales yang dirilis Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) sepanjang 2021, Suzuki Ignis berhasil terjual 1.932 unit, menjadikan mobil ini sebagai peringkat kedua city car terlaris di bawah Honda Brio RS.

Baca juga: Kecelakaan Truk di Rapak Balikpapan, Kenapa Sopir Tidak Buang Badan Truk ke Kiri?

Suzuki Ignis dibekali mesin dengan kode K12M 4 silinder 1.197 cc. Dengan mesin tersebut, Suzuki Ignis mampu menghasilkan tenaga sampai 85 tk pada 6.000 rpm dan memiliki torsi 113 Nm pada 4.200 rpm.

Selain sistem transmisi manual konvensional 5-percepatan, mobil yang diimpor utuh dari India ini juga ditawarkan dengan varian sistem transmisi Auto Gear Shift (AGS) 4-percepatan.

Suzuki Ignis faceliftKOMPAS.com/SETYO ADI Suzuki Ignis facelift

Sistem AGS pada dasarnya merupakan transmisi manual tanpa pedal kopling. Kerja kopling digantikan oleh aktuator hidraulis yang bekerja menurut putaran mesin. Gigi berpindah secara otomatis berkat komponen Transmission Control Module (TCM).

Untuk harga barunya, saat ini Suzuki Ignis dibanderol Rp 204,7 juta untuk varian GX M/T dan Rp 214,9 juta untuk varian GX AGS. Harga tersebut dinilai masih cukup mahal untuk sebagian orang. Maka dari itu pasar mobil bekas bisa menjadi alternatif pilihan.

Baca juga: Sah, Daihatsu Mulai Turunkan Harga Ayla dan Sigra

Dari pantauan di beberapa situs mobil bekas daring, Jumat (21/1/2022), Suzuki Ignis tahun produksi 2017 masih ada yang menjual Rp 90 jutaan. Namun, rata-rata penjual memasang harga di atas Rp 100 jutaan.

Sebagai referensi, berikut kisaran harga untuk Suzuki Ignis bekas per Januari 2022.

Suzuki Ignis GL M/T tahun 2017 harga Rp 90 juta
Suzuki Ignis GL AGS tahun 2017 harga Rp 101 juta
Suzuki Ignis GX M/T tahun 2017 harga Rp 115 juta
Suzuki Ignis GX AGS tahun 2018 harga Rp 120 juta
Suzuki Ignis GL AGS tahun 2018 harga Rp 115 juta
Suzuki Ignis GX M/T tahun 2019 harga Rp 137 juta
Suzuki Ignis GX AGS tahun 2019 harga Rp 135 juta
Suzuki Ignis GX AGS tahun 2020 harga Rp 155 juta

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com