Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Beniat Beli Alphard Eks Taksi, Perhatikan Hal Berikut Ini

Kompas.com - 05/02/2021, 15:21 WIB
Aprida Mega Nanda,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Salah satu mobil bekas yang banyak di gandrungi oleh konsumen otomotif adalah multi purpose vehicle (MPV), terutama di masa pandemi Covid-19 seperti saat ini.

Ruang kabin yang luas serta daya tampung penumpang yang lebih banyak menjadi salah satu alasannya.

Bagi Anda yang berminat untuk membeli MPV mewah tidak ada salahnya untuk mencari referensi mobil bekas taksi.

Selain harganya yang lebih terjangkau, kondisi unitnya juga banyak yang masih bagus.

Baca juga: Komparasi Sedan Mewah Eks Taksi Mercy dan Camry, Pilih Mana?

Namun, dalam membeli mobil bekas taksi, calon konsumen sebaiknya memberhatikan beberapa hal terlebih dahulu.

Meski penampilan yang terlihat mulus, belum tentu kondisi mesin dan jeroannya juga baik. Sebab mobil bekas taksi merupakan mobil capek, atau mobil dengan jarak tempuh sangat tinggi.

Dengan jarak tempuh tersebut, tentu kondisinya tidak 100 persen normal, kemungkinan munculnya masalaah juga cukup besar. Oleh sebab calon konsumen disarankan untuk pintar memilih.

Mengingat jarak tempuh yang lebih tinggi dari mobil sejenis, tentu calon konsumen harus mempersiapkan uang ekstra untuk perbaikan atau rekondisi mobil supaya benar-benar sehat kembali.

Menjajal respon power sliding door ketka terganjal tangan.Ghulam/KompasOtomotif Menjajal respon power sliding door ketka terganjal tangan.

Khusus untuk Alphard eks taksi, cukup banyak hal yang harus diperhatikan ketika akan membeli mobil tersebut, mulai dari mesin, kaki-kaki hingga eksterior dan interior.

Terutama untuk bagian kaki-kaki. Sebagai mobil CBU Alphard dikenal dengan harga sparepart-nya yang mahal.

Tidak ketinggalan, calon pembeli juga harus menaruh perhatian pada motor sliding door saat membeli Alphard eks taksi.

Pintu geser tersebut perlu diperiksa kinerjanya, jangan sampai motor elektrik penggerak sliding door ini telah melemah.

Baca juga: Mulai Pekan Depan, Hanya Kendaraan Tertentu yang Bisa Lewat Kota Tua

Kendati demikian, GM Used Car Blue Bird Group (BBG) Asri Winarni mengatakan, setiap unit yang dijual di pasaran kondisinya dipastikan prima dan layak untuk digunakan. Hal ini karena sebelum dilempar ke pasaran unit tersebut sudah dilakukan perbaikan total.

Pihaknya juga memberikan jaminan mesin kepada konsumen selama tiga bulan penggunaan.

“Ada jaminan mesin selama tiga bulan, kecuali jika kerusakan mesin itu disebabkan karena kesalahan dalam penggunaan,” ucap Asri saat dihubungi Kompas.com belum lama ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com