Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ketahui Waktu Ideal Ganti Oli Gardan pada Motor Matik

Kompas.com - 19/05/2019, 10:03 WIB
Aditya Maulana

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Sepeda motor matik menjadi pilihan masyarakat Indonesia. Mulai jenis skutik biasa, hingga model premium atau bongsor, seperti yang memiliki kapasitas mesin 150 cc hingga 250 cc.

Nah, buat para pengguna motor matik tentunya jangan sampai lupa untuk melakukan perawatan berkala, agar kondisi dan performa skutik Anda bisa tetap optimal ketika digunakan sehari-hari.

Salah satu yang harus diperhatikan, yaitu pergantian oli gardan. Serupa dengan oli mesin, pelumas gardan juga perlu diganti secara berkala.

Lantas kapan waktu ideal mengganti oli gardan pada motor matik? Technical and Training Service Engineer Motul Indonesia Isadat Salam pernah memberikan saran.

Baca juga: Periksa Oli Mesin Motor itu Mudah, Bisa Sambil Ngabuburit

Menurut dia, agar tarikan motor tetap enak, disarankan agar oli gardan diganti setiap dua kali pergantian oli mesin.

"Di beberapa buku manual tidak disebutkan setiap kilometer. Tetapi idealnya setiap dua kali ganti oli mesin. Jadi 2:1," kata Salam di Jakarta beberapa waktu lalu.

Oli gardan pada skutik.KompasOtomotif-Donny Apriliananda Oli gardan pada skutik.

Salam melanjutkan, setiap pabrikan biasanya mempunyai standar masing-masing dalam anjuran pergantian oli mesin. Sebagai contoh, ada yang menganjurkan setiap 2.000 kilometer, tetapi ada pula kelipatan 4.000 kilometer.

Oleh sebab itu, Motul selaku produsen oli menyarankan agar pemilik kendaraan mengganti oli gardan setelah dua kali melakukan pergantian oli mesin.

"Kalau ganti oli mesinnya setiap 2.000 km, berarti gardannya di 4.000 km. Untuk motor yang di 4.000 km, ganti gardannya di 8.000. Begitu seterusnya," ucap Salam.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com