Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Toyota Luncurkan Model Baru Setelah GIIAS 2018

Kompas.com - 25/07/2018, 08:45 WIB
Setyo Adi Nugroho,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Meski gelaran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) kerap dimanfaatkan produsen otomotif mengenalkan produk barunya, langkah ini tidak diikuti PT Toyota Astra Motor (TAM) pada pameran nanti. 

"Banyak pertanyaan apakah kami akan meluncurkan produk baru di GIIAS, jawabannya tidak. Karena apa, kami akan luncurkan produk setelah GIIAS," ucap Executive General Manager PT TAM Fransiscus Soerjopranoto saat ditemui Selasa (24/7/2018).

Meski demikian Soerjo enggan memberitahukan lebih jauh model apa yang akan dihadirkan nantinya. Tahun ini Toyota tercatat telah memperkenalkan produk baru seperti All New Rush, Vios, Yaris, C-HR dan Alphard terbaru.

"Intinya kami akan kenalin mobil baru (setelah GIIAS). Itu secara total saya tidak sebut, ya minimal sama dengan tahun lalu. Pokoknya ada produk baru," ucap Soerjo.

Baca juga: Bocoran Mobil Toyota yang Tampil di GIIAS 2018

Untuk GIIAS 2018 nanti, Soerjo mengungkapkan Toyota tidak akan kehilangan antusiasnya untuk membagi hal-hal baru kepada pengunjung pameran. Salah satunya dalam hal kendaraan elektrik dan konsep mobil mobility masa depan.

"Kami sudah banyak memperkenalkan new model di tahun ini, dari awal tahun sampai sekarang. Jadi momentum banyak kami lakukan di awal tahun, di GIIAS tidak ada new model yang kita kenalkan. Tapi bukan berarti tidak menarik, karena seperti yang sudah diungkapkan Toyota ingin mengedukasi masyarakat mengenalkan mobil masa depan," ucap Soerjo.

Produk yang hadir di booth Toyota di GIIAS 2018 antara lain Toyota C-HR Hybrid, Prius Plug-In Hybrid dan Mirai Fuel Cell Electric Vehicle. Toyoa juga menjanjikan akan menghadirkan beragam model produknya yang sudah mendapatkan sentuhan modifikasi dan tidak akan ditemui di showroom Toyota biasanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com