Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Suzuki Masih Bertahan Jual Grand Vitara

Kompas.com - 15/05/2018, 12:42 WIB
Febri Ardani Saragih,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

TANGERANG SELATAN, KOMPAS.com – Mobil termahal Suzuki di Indonesia, Grand Vitara, tidak ke mana-mana. Suzuki Indomobil Sales (SIS) menyatakan model bermesin 2.4L itu masih ditawarkan walaupun bisa disadari angka penjualannya dari tahun ke tahun seperti cuma hiburan.

Menurut data wholesales Gaikindo, SUV itu terjual 125 unit pada 2015, kemudian 79 unit pada 2016, dan 66 unit pada 2017. Pada tiga bulan pertama tahun ini baru 6 unit yang laku.

“Kami masih ada stok. Jadi Grand Vitara ini kami jual made by order, tergantung pesanan konsumen,” jelas Head of Brand Development and Marketing Research SIS Harold Donnel di Tangerang Selatan, Senin (14/5/2018).

Suzuki Grand Vitara di GIIAS 2015.Febri Ardani/KompasOtomotif Suzuki Grand Vitara di GIIAS 2015.

Baca juga: Rencana Suzuki untuk Grand Vitara Masih Abu-abu

Harold menjelaskan pasar Grand Vitara memang terbatas namun masih ada orang-orang yang mengapresiasi kelebihan-kelebihannya. Di pasaran, model impor utuh dari Jepang itu ada di kelas yang sama dengan Mitsubishi Pajero Sport dan Toyota Fortuner.

“Memang jadinya secara terpaksa pasarnya terbatas, sementara teman-teman yang lain (kompetitor) lebih dinamis secara desain. Vitara lebih mengedepankan ke-macho-annya, enggak lagi untuk pasar besar,” jelas Harold.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com