Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Honda Keluarkan Freed Tipe RS?

Kompas.com - 14/08/2014, 10:00 WIB
Donny Apriliananda

Penulis

Batu, KompasOtomotif – Harus diakui, sejak munculnya Mobilio, performa penjualan Honda Freed sedikit demi sedikit menurun. Memang, keduanya berada di kasta yang berbeda secara segmen dan harga. Namun, jika tak segera mendapat penyegaran, lambat laun pasar Freed semakin mengecil. Entah karena ”dikanibal” saudara sendiri, atau dimakan merek lain.

Direktur Pemasaran dan Layanan Purna Jual HPM Jonfis Fandy mengatakan, Freed akan tetap menjadi salah satu model yang akan terus ”dipelihara”. ”Freed masih akan menjadi model MPV andalan kami karena punya keunikan dibandingkan dengan MPV lain. Penjualannya masih konsisten di angka 500-700 unit per bulan,” jelas Jonfis, Rabu (13/8/2014) di Batu, Malang.

Jonfis pun mengakui, Freed butuh penyegaran. Ketika ditanya akankah hal tersebut dilakukan, Jonfis tidak mengelak. ”Pasti akan ada penyegaran. Kita tunggu saja,” ucap Jonfis tanpa menyebut detail perubahan yang akan diberikan untuk konsumen dan waktu.

Tipe RS?
Ada indikasi, berdasarkan budaya Honda sebelumnya, akan muncul varian Freed varian RS, sama seperti yang dilakukan pada Jazz dan Mobilio. Tipe lebih sporty jelas akan melebarkan pasar Freed. Paling tidak, memberikan napas tambahan untuk terus menjadi pilihan. Dikonfirmasi hal ini, Jonfis hanya tersenyum dan tidak memberikan komentar.

Penyegaran Freed memang tergolong minim sejak awal kemunculan pada 2009. Hingga saat ini, HPM hanya melakukan facelift pada lampu dan sedikit bagian bodi. Selebihnya, ditambahkan double blower untuk AC, perubahan panel di dashboard, hingga fitur kenyamanan lain.

Beberapa waktu lalu, Honda Jepang sudah mengenalkan Freed facelift dengan penampilan yang lebih sporty. Tipe itu punya pelek yang sama dengan Mobilio RS. So, apakah berarti HPM akan merevisi facelift tersebut menjadi tipe RS?

Kita nantikan jawabannya dalam waktu dekat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau