JAKARTA, KOMPAS.com - Setelah diperkenalkan dalam ajang IIMS 2024, United E-Motor akhirnya resmi meluncurkan sepeda motor listrik terbarunya, C2000.
General Manager United E-Motor Andry Dwinanda mengatakan, C2000 bisa menjadi pilihan tepat bagi masyarakat yang menginginkan motor listrik dengan ragam fitur yang memudahkan aktivitas sehari-hari.
"United E-Motor C2000 sebagai middle-sized scooter ini patut jadi pilihan. Karena desainnya timeless, harga juga bersaing," kata Andry dalam keterangan resminya, Selasa (26/11/2024).
Dari segi spesifikasi, motor baru besutan PT Terang Dunia Internusa Tbk (UNTD) yang datang dengan desain retro ini, punya beragam fitur menarik.
Perpaduan konsep retro modern ditampilkan melalui aplikasi LED Projector Headlight bergaya retrolux, lengkap dengan Daytime Running Light (DRL).
Sedangkan dari performa, dengan baterai litium 72V 26Ah serta motor listrik yang punya max power hingga 3800 Watt, C2000 mampu melaju hingga kecepatan 70 kilometer per jam.
Untuk jarak tempuh, diklaim mencapai 80 km untuk satu kali pengisian baterai penuh. Sementara bila menggunakan dua baterai dengan kondisi 100 persen, daya jelajahnya mencapai 130 km.
Tak hanya itu, United juga melengkapi C2000 dengan teknologi cooling vents guna menjaga dan meningkatkan sirkulasi udara pada komponen elektrikal, sehingga performa tetap optima.
Sedangkan untuk menambah keamanan, motor listrik ini juga dilengkapi hydraulic disc brake di depan dan belakang, serta remote untuk mengaktifkan alarm saat parkir.
Fitur andalan berupa anti rollback, 3 seconds power cut delay, serta parking mode turut disematkan. C2000 juga memiliki bagasi penyimpanan yang dengan kapasitas 17 liter, dan ditambah extra seat compartment berukuran 22x7x14 cm.
Ditawarkan dalam enam pilihan warna, United E-Motor C2000 dipasarkan sebesar Rp 29,9 juta on the road (OTR) Jakarta. Menariknya, perseroan tetap memberikan potongan harga sebesar Rp 7 juta, sehingga banderolnya menjadi Rp 22,9 juta.
"Meskipun saat ini subsidi pemerintah sedang tidak berlaku, namun kami memberikan potongan sebesar Rp 7 juta untuk pembelian tipe C2000 ini guna menarik minat masyarakat," kata Andry.
https://otomotif.kompas.com/read/2024/11/26/175200215/modal-bersaing-motor-listrik-united-e-motor-c2000-