JAKARTA, KOMPAS.com - Pebalap andalan Ducati Lenovo Francesco Bagnaia terpaksa menelan pil pahit pada laga Sprint Race MotoGP 2024 yang digelar di Sirkuit Sepang hari ini, Sabtu (2/11/2024).
Sebab pada seri ke-19 tersebut dirinya gagal mendapatkan poin tambahan usai mengalami crash di putaran dua ketika balapan tersisa 8 putaran lagi.
Sebelum keluar arena, Bagnaia hanya selisih 0,7 detik saja untuk dapat mengambil posisi pertama dari Martin. Tetapi, keberuntungan tidak sedang menyertainya.
Bagnaia pun mengungkapkan kekecewaannya dengan gestur sesaat pihak marshall melakukan pengamanan. Begitu juga tim Ducati Lenovo karena dengan kejadian tersebut ia selisih 29 poin untuk merebut titel juara.
Sprint Race MotoGP 2024 sendiri akhirnya dimenangi oleh Martin, yang diikuti Marc Marquez dan Enea Bastianini.
https://otomotif.kompas.com/read/2024/11/02/143256115/sprint-race-motogp-malaysia-2024-bagnaia-crash-gagal-tambah-poin