JAKARTA, KOMPAS.com - Helm merupakan perlengkapan wajib bagi pengendara sepeda motor yang berfungsi melindungi kepala dari benturan apabila terjadi kecelakaan.
Selain perlindungan fisik, helm yang bersih dan terawat juga penting untuk kenyamanan dan keselamatan berkendara.
Visor helm, atau kaca pelindung, memiliki peran krusial dalam menjaga pandangan pengendara tetap jelas dan bebas dari gangguan.
Kotoran, debu, dan bekas sidik jari pada visor dapat mengurangi visibilitas, terutama di malam hari atau saat hujan. Penting untuk selalu menjaga kebersihan visor.
"Visor helm harus rajin dibersihkan. Usahakan setiap habis pakai dibersihkan pakai lap microfiber atau kanebo basah," kata Ahmad M, dari komunitas Belajar Helm, kepada Kompas.com, Jumat (20/6/2024).
Lap microfiber sangat efektif untuk mengangkat kotoran tanpa menggores permukaan visor, memastikan pandangan tetap jernih dan tidak terganggu.
Selain menjaga kebersihan visor, Ahmad juga menyarankan agar helm yang digunakan setiap hari dicuci secara rutin.
"Kalau dipakai setiap hari, sebaiknya seminggu sekali dicuci," tambahnya.
Membersihkan helm secara rutin tidak hanya menjaga kebersihan, tetapi juga mencegah timbulnya bau tidak sedap dan pertumbuhan bakteri.
Dengan merawat helm dan visor secara baik, pengendara dapat memastikan kenyamanan dan keselamatan selama berkendara.
https://otomotif.kompas.com/read/2024/06/21/202100115/pentingnya-merawat-visor-helm-agar-pandangan-jernih