Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cara Jaga Kebersihan Evaporator AC Mobil

Rastomo Yudho Hermawan, Kepala Cabang Bengkel Resmi AC Denso, PT Kikijaya Airconindo di Radio Dalam, Jakarta Selatan, mengatakan, salah satu cara merawat evaporator ialah dengan menjaga kebersihan kondensor AC.

"Satu lagi yang jarang disebtuh itu ialah membersihkan kondensor. Di depan itu kan ada kondensor, yang seperti intercoller nah itu jarang dicuci," ujar Yudho panggilannya kepada Kompas.com, Jumat (29/9/2023).

"Makanya itu banyak mobil kalau jalan kan banyak debu dan kena pasir atau kotoran jarang dibersihkan. Semestinya kalau mereka bersihkan itu bisa membantu pendinginan jadi lebih maksimal," kata Yudho.

Selain itu kata Yudho, evaporator kotor selain karena jarang dibersihkan atau servis rutin juga lantaran pemilik mobil memakai wewangian atau parfum buat kabin.

Yudho menjelaskan, pengharum kabin atau parfum mobil menjadi salah satu penyebab utama AC mobil berbau. Bahan kimia yang terkandung dalam parfum membuat evaporator mudah berlendir sehingga timbul jamur atau lumut.

"Pada dasarnya itu kan, bersihkan kondensor dan filer kabin itu kalau oke dapat membantu efek (berkurangnya) lendir-lendir di evaporator itu loh. Kemudian tadi jangan pakai parfum," katanya.

https://otomotif.kompas.com/read/2023/09/29/190100315/cara-jaga-kebersihan-evaporator-ac-mobil

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke