JAKARTA, KOMPAS.com - Sean Gelael yang berpasangan dengan co-driver Hugo Malgahaes (Portugal) mengendarai Hyundai i20 Rally2 (Team Jagonya Ayam) berhasil menjadi juara FIA APRC Rally Asia Cup.
Ajang ini sekaligus kejuaraan Nasional Danau Toba Rally 2023 seri 3 yang sekaligus FIA APRC Rally Asia Cup round 5 yang dihelat di kawasan Hutan Tanaman Industri PT Toba Pulp Lestari sektor Aek Nauli Kabupaten Simalungun, Sumatra Utara, 22-24 September 2023.
Sementara untuk kelas Kejurnas dimenangkan H Rahmat dengan co-driver Hade Mboi dengan mengandalkan Hyundai i20 Rally2 juga.
Namun di antara para senior yang turun di kelas paling bergengsi yakni M1, ada new comer yang mulai menunjukkan kelasnya sebagai perally potensial yakni Dypo Fitra dengan co-driver Edwin A Nasution.
Mengendarai Ford Fiesta Rally2, Dypo berhasil naik podium sebagai juara 4 Kelas M1, juara 5 Kejuaraan Umum dan juara 6 APRC Rally Asia Cup round 5.
"Alhamdulillah, mendapatkan hasil sesuai target. Bahkan kalau saya sendiri melebihi, karena target saya sebenarnya bisa masuk top 10, mengingat pesaingnya jago-jago dan lintasan rally di kawasan Danau Toba kali ini cukup berat akibat diguyur hujan," ujar Dypo Fitra dalam siaran resmi, Selasa 26/9/2023).
Dalam ajang balapan tersebut Dypo langsung berhadapan dengan para dedengkot rally seperti Sean Gelael, Ricardo Gelael, Musa "Ijeck" Rajechsah, H Rahmat Ame, H Rihans Variza, Ryan Nirwan dan lain-lain.
Mobil yang digunakan, Ford Fiesta WRC Rally 2 juga terbilang canggih, banyak fitur, setir kiri, kencang dan kompetitif. Sehingga Dypo pun harus learning by doing untuk memahami fitur pada mobil rally-nya.
Edwin "Camat" Nasution, co-driver senior yang mulai mendampingi Dypo di Kejurnas Sprint Rally 2023 seri 4 di GBLA Gedebage Bandung 2 pekan lalu pun ikut tersenyum. "Alhamdulilkah, bisa masuk top 5, sesuai target," ungkap Edwin.
Tapi secara umum, menurut beberapa perally trek di Danau Toba Rally kali ini cukup berat terbukti bahwa hampir seluruh perally mengalami pecah ban. Bahkan ada yang lebih dari sekali, karena banyak bongkahan baru di tengah Special Stage.
Hasil Lomba Kejurnas Danau Toba Rally 2023 :
1. H Rahmat/Hade Mboi (LFN Sederhana Motorsport)
2. Musa Ijeck Rajekshah/Ian Soejono (Bla Bla Bla Motorsport)
3. H Rihans Variza/Anthony Sarwono (HRVRT BGM HBM BMB Mitra Ford)
4. Aldio Oekon/Respati (HRVRT BGM HBM BMB Mitra Ford)
5. Dypo Fitra/Edwin A Nasution (Delta Garage Racing Team)
6. Ryan Nirwan/Adi Indiarto (Toyota Gazoo Racing Indonesia)
https://otomotif.kompas.com/read/2023/09/26/204918815/semarak-event-aprc-rally-asia-cup-di-sumatera-utara