YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Hyundai Stargazer X hadir untuk mengisi celah mobil Low Sport Utility Vehicle (SUV) tujuh penumpang. Walau secara teknis sebetulnya mobil ini tidak banyak berubah dari Stargazer MPV.
Perbedaannya terletak pada pemakaian kosmetik dan kaki-kaki. Pelek Stargazer X lebih besar pakai lingkar 17 inci, namun profilnya dibuat lebih tipis dari Stargazer MPV yang mana akhirnya lingkar keseluruhan roda mirip-mirip.
Sebelumnya Kompas.com sudah memberikan laporan soal rasa berkendara Stargazer X saat diajak melintasi Yogyakarta-Solo-Yogyakarta. Maka kali ini ialah hasil tes konsumsi bahan bakarnya.
Untuk diketahui mesin Stargazer X sama seperti saudaranya yaitu Smartstream G4FIII 1.5 MPI Inline 4 Cylinder DOHC yang menghasilkan tenaga 113 tk pada 6.300 rpm dan torsi 143,8 Nm pada 4.500 rpm.
Ledakan daya dari mesin dikirim ke roda depan transmisi Intelligent Variable Transmission (IVT). Hyundai yakin transmisi ini bekerja dengan baik dan dapat berpengaruh pada efisiensi bahan bakar.
Rute yang dilalui dari Yogyakarta ke Solo melewati Magelang kemudian Boyolali via jalur Selo. Kemudian masuk ke Tol Boyolali dan berakhir di Solo. Pada hari kedua berangkat dari Solo ke pantai di daerah Gunung Kidul, Yogyakarta.
Dari Gunung Kidul menuju ke daerah kota dan berkeliling sebentar, sebelum akhirnya kembali ke titik akhir yaitu ke bandara Yogyakarta International Airport (YIA), di Kabupaten Kulon Progo, DI Yogyakarta.
Total jarak yang dilalui sekitar 400 km, kondisi jalan bervariasi dari jalan provinsi, jalan desa dengan beton kasar sampai jalan tol yang mulus. Pola mengemudi tidak mencari konsumsi terendah bahkan cenderung "bejek" gas.
Mode yang dipakai bervariasi namun mayoritas yang dipakai ialah mode Normal dan juga Sport. Sopirnya ada tiga bergantian, dan karenanya tiap orang punya pola dan cara mengemudi yang berbeda.
Hasilnya berdasarkan MID di panel meter tertera angka 11,2 km per liter. Kompas.com menilai ini angka yang moderat, dan sebetulnya tidak beda jauh dengan tes konsumsi BBM Stargazer Active pada Juni 2023.
Saat itu, konsumsi BBM Stargazer edisi paling rendah tersebut tercetak 12,26 km per liter. Hampir sama dengan hasil hitungan rata-rata atau average yang ada di instrumen klaster sebesar 12,7 km per liter.
https://otomotif.kompas.com/read/2023/09/04/161248315/tes-konsumsi-bbm-hyundai-stargazer-x-yogya-solo-yogya