Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Loyalis Mercy Boxer Tuntaskan Program Vaksinasi Gratis Kedua

JAKARTA, KOMPAS.com - Usai dengan tahap satu, komunitas W124 Mercedes-Benz Boxer Club Indonesia (W124 MBCI) Jakarta Chapter, resmi menyelesaikan program solidaritas Vaksinasi 1.000 dosis Sinovac kedua.

Seperti diketahui, loyalis Mercy mengadakan vaksinasi untuk membantuk program pemerintah dalam mencapai herd immunity. Pelaksanaan tahap dua digelar pada 21-22 Agustus 2021 di Kawasan Property LRT City, Ciracas, Jakarta Timur.

Layaknya tahap satu, vaksinasi yang dilakukan juga secara gratis bagi masyarakat sekitar dan anak berusia 12 tahun ke atas ini, berjalan dengan protokol kesehatan yang ketat.

Acara diawasi langsung oleh Tim Gugus Tugas Kecamatan Ciracas serta dihadiri pengurus wilayah setempat, dan dibantu oleh Nakes Vaksinator dari Sudin Kesehatan Jakarta Timur dan Sukarelawan Sabara.

W124 MBCI mengklaim sebagai club otomotif terbesar di Indonesia yang sudah berdiri sejak 12 April 2003.

Seiring perjalanannya hingga saat ini, W124 MBCI telah memiliki anggota lebih dari 2.500 yang tersebar di 11 wilayah, yakni Jakarta, Bandung Jogjakarta, Semarang, Surabaya, Medan, Malang, Bogor, Solo, Lampung, dan Cirebon.

Ketua Umum W124 MBCI Jakarta Chapter Andi Yuvi mengatakan, program Solidaritas Vaksinasi tahap kedua adalah kelanjutan dari sebelumnya yang dilakukan pada 24-25 Juli 2021.

"Program ini sebagai bukti nyata dalam keikutsertaan W124 MBCI Jakarta Chapter untuk membantu program Pemerintah dalam melaksanakan Vaksinasi untuk masyarakat Indonesia," ucap Andi dalam keterangan resminya, Minggu (22/8/2021).

https://otomotif.kompas.com/read/2021/08/23/183200015/loyalis-mercy-boxer-tuntaskan-program-vaksinasi-gratis-kedua

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke