Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Terjadi Kepadatan, Tol Cikampek dan Jagorawi Terapkan Contraflow

JAKARTA, KOMPAS.com - Guna mengatasi kepadatan volume kendaraan di Tol Jakarta-Cikampek (Japek) dan Jagorawi, PT Jasa Marga (Persero) Tbk, sudah mulai melakukan rekayasa lalu lintas lawan arah atau contraflow.

Untuk Tol Japek yang mengarah ke Cikampek, atas diskresi kepolisian contraflow sudah dilaksanakan sejak pukul 08.20 WIB dari Km 47 sampai Km 53. Bahkan akibat makin derasnya arus lalu lintas, pada pukul 10.15 WIB contraflow diperpanjang hingga km 61.

"Saat ini kondisi lalu lintas Tol Japek arah ke Cikampek terpantau padat di beberapa titik. Dengan diberlakukanya sistem contraflow ini diharapkan bisa mencairkan kepadatan," ucap Corporate Communication Departement Head Jasa Marga Faiza Riani, dalam keterangan resminya, Sabtu (21/12/2019).

Menurut Faiza, titik kepadatan lalu lintas terjadi pada pertemuan Jalan Tol Layang Jakarta-Cikampek atau Elevated dan Tol Japek bawah di Km 48. Setelah itu juga terjadi menjelang rest area usai melintasi tol layang, yakni pada Km 50 dan Km 57.

Sementara untuk contraflow di Jagorawi, diterapkan usai kepolisian memberlakukan sistem one way untuk pengunjung ke arah Puncak.

Akibat hal tersebut, kepadatan di Tol Jagorawi mulai terurai dan Jasa Marga Regional JabodetabekJabar menerapkan rekayasa lalu lintas lawan arah mulai dari Km 44+000 sampai dengan Km 46+400 arah ke Ciawi.

"Kondisi lalu lintas di Tol Jagorawi arah Puncak cenderung padat, tapi usai transaksi di Gerbang Tol Ciawi kondisi kembali lancar. Kami menghimbau pengguna jalan selalu melakukan pembaharuan informasi terhadap kondisi lalu lintas sebelum melakukan perjalan," ucap Irra Susiyanti, Marketing and Communication Department Head Regional JabodetabekJabar.

Sedangkan untuk pemberlakukan sistem satu arah di Puncak, Irra menjelaskan bila kebijakan ini mulai diberlakukan pada 21 Desember 2019 pukul 07.30 WIB sampai 12.30 WIB untuk naik, sementara untuk turun mulai pukul 13.00 WIB-18.00 WIB.

Setelah itu pada 22 Desember, akan diberlakukan hal serupa, namun untuk one way arah Jakarta dibuat lebih lama hingga pukul 20.00 WIB.

https://otomotif.kompas.com/read/2019/12/21/125730015/terjadi-kepadatan-tol-cikampek-dan-jagorawi-terapkan-contraflow

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke