Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Brio Jadi Model Kedua Honda Indonesia yang Diekspor

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Honda Prospect Motor (HPM) mengumumkan rencana ekspor All New Brio, yang akan dilakukan pada paruh pertama 2019. Langkah ini sekaligus menambah portofolio Honda Indonesia dalam melakukan ekspor mobil.

Model pertama yang diekspor Honda, yaitu Freed pada 2012. Namun karena produksinya sudah dihentikan, maka kegiatan pengiriman unit utuh ke luar negeri juga berhenti pada 2016.

Ketika itu, HPM mengekspor Freed ke dua negara, yaitu Singapura dan Brunei Darussalam. Honda Indonesia memang tidak banyak mengekspor mobil, merek otomotif asal Jepang itu lebih fokus ekspor komponen.

"Sekarang ini ekspor komponen juga masih kita lakukan meski akan ekspor All New Brio," ujar Direktur Pemasaran dan Layanan Purna Jual PT HPM Jonfis Fandy kepada Kompas.com, Rabu (24/10/2018).

Melalui keterangan resmi, Brio generasi kedua ini akan diekspor ke berbagai negara di kawasan Asia Tenggara. Namun, negara tujuan pertama, yaitu Vietnam.

Brio generasi kedua ini memang diproduksi di pabrik Honda di Karawang, Jawa Barat. Secara kualitas diklaim memiliki standar internasional, sehingga mampu memenuhi kebutuhan konsumen di berbagai negara.

Fokus Ekspor Komponen

Perlu diketahui, bahwa HPM itu sejak belasan tahun silam memang lebih fokus melakukan ekspor komponen. Komponen yang diekspor seperti silinder head, hingga onderdil lain yang berhubungan pada sektor jantung pacu.

Secara total ada 12 negara yang dituju, seperti Malaysia, Thailand, Turki, Pakistan, Filipina, Taiwan, Vietnam, Meksiko, Jepang, Brazil, dan Argentina.

https://otomotif.kompas.com/read/2018/10/25/094200215/brio-jadi-model-kedua-honda-indonesia-yang-diekspor

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke