Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cerita Bos SIC Soal Keputusan Pensiun Pedrosa

JAKARTA, KOMPAS.com - Pebalap Repsol Honda Dani Pedrosa telah mengumumkan pensiun dari dunia MotoGP. Sebelumnya, Pedrosa sempat dihubungkan dengan tim baru SIC Petronas yang akan mulai berlaga musim depan.

CEO Sepang International Circuit Dato' Razlan Razali membenarkan Pedrosa adalah salah satu nama yang dihubungkan dengan tim baru bentukan Angel Nieto Racing Team (ANRT) tersebut.  Ia pun berkomentar bagaimana Pedrosa akhirnya memutuskan untuk mengambil langkah pensiun.

"Dia (Pedrosa) menghubungi saya (sebelum pengumuman). Dia menceritakan apa yang tidak mampu ia lakukan. Padahal kita sudah siap ambil dia," ucap Dato' Razlan saat ditemui di Jakarta, Kamis (26/7/2018).

Razlan mengungkapkan Pedrosa kemudian memberikan alasan mengapa ia tidak dapat bergabung tim baru tersebut. Pedrosa mengungkapkan dengan kondisi mental dan fisiknya saat ini ia tidak sanggup memberikan keuntungan bagi tim baru tersebut.

"Kami menghargai keputusannya itu lalu ia mengumumkan pensiun," ucap Dato' Razlan.
Update tim baru SIC Petronas

Razlan mengungkapkan sampai saat ini dirinya masih menyimpan nama tim dan sponsor yang akan digunakan untuk musim depan. Termasuk soal nama pebalap yang akan bergabung dengan mereka untuk berlaga di MotoGP.

"Pastinya SIC akan hadir di semua kelas mulai dari Moto 2, Moto 3 dan MotoGP. Saya belum bisa memberitahukan apapun, tunggu waktunya," ucap Razlan.

https://otomotif.kompas.com/read/2018/07/27/183200815/cerita-bos-sic-soal-keputusan-pensiun-pedrosa

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke