Paris, KompasOtomotif – Rekor baru dicatat sport utility vehicle (SUV) Porsche Cayenne 4x4 versi standar yang mampu menarik Airbus A380 Superjumbo, dengan bobot mencapai 285 ton. Pesawat ini disebut-sebut sebagai peswat penumpang terbesar di dunia.
Mengutip Dailymail.co.uk, Selasa (9/5/2017) aksi Cayenne kali ini melampaui rekor dunia sebelumnya, pada Agustus 2013, ketika sebuah Nissan Patrol menarik pesawat kargo Ilyushin Il-76 Rusia seberat 170,9 ton termasuk bahan bakar, di Bandara Internasional Sharjah di Uni Emirat Arab.
Ini menarik, karena bukan hanya berat dari pesawat lebih dari 100 kali berat dari Cayenne, tapi juga unit yang digunakan adalah versi standar. Cayenne menarik Airbus keluar dari hanggarnya sejauh 42 meter, yang lokasinya ada di bandara Paris Charles de Gaulle.
“Ini berhasil, saya sangat lega. Kami biasanya tidak pergi sejauh ini untuk menguji mobil-mobil Porsche, tapi saya pikir hari ini kami lakukan itu. Cayenne memang harus bekerja keras, tapi mobil ini tidak mengeluh dan baru menyelesaikannya,” ujar Payne, teknisi Porsche, pengemudi Cayenne ketika menarik pesawat.
Pravin Patel, juri dari Guinness World Records mengatakan kalau dirinya sudah memverifikasi beberapa hal, dan apa yang dilakukan Porsche Cayenne menarik salah satu pesawat terbesar di dunia, masuk di antara rekor yang spektakuler.
“Ucapan selamat saya sampaikan kepada semua pihak yang terlibat dalam pencapaian prestasi yang luar biasa ini,” ujar Patel.
Cayenne S Diesel yang digunakan untuk rekor ini seharga 66.767 poundsterling atau Rp 1,1 miliar, bermesin 4.1L V8 yang menghasilkan 385hp atau setara empat mobil Ford Fiesta.
Porsche Cayenne Pecahkan Rekor Tarik Pesawat Besar
Paris, KompasOtomotif – Rekor baru dicatat sport utility vehicle (SUV) Porsche Cayenne 4x4 versi standar yang mampu menarik Airbus A380 superjumbo, dengan bobot mencapai 285 ton. Pesawat ini disebut-sebut sebagai peswat penumpang terbesar di dunia.
Mengutip Dailymail.co.uk, Selasa (9/5/2017) aksi Cayenne kali ini melampaui rekor dunia sebelumnya, pada Agustus 2013, ketika sebuah Nissan Patrol menarik sebuah pesawat kargo Ilyushin Il-76 Rusia seberat 170,9 ton termasuk bahan bakar, di Bandara Internasional Sharjah di Uni Emirat Arab.
Ini menarik, karena bukan hanya berat dari pesawat lebih dari 100 kali berat dari Cayyene, tapi juga unit yang digunakan adalah versi standar. Cayenne menarik Airbus keluar dari hangarnya sejauh 42 meter, yang lokasinya ada di bandara Paris Charles de Gaulle.
“Ini berhasil, saya sangat lega. Kami biasanya tidak pergi sejauh ini untuk menguji mobil-mobil Porsche, tapi saya pikir hari ini kami lakukan itu. Cayenne memang harus bekerja keras, tapi mobil ini tidak mengeluh dan baru menyelesaikannya,” ujar Payne, teknisi Porsche, pengemudi Cayenne ketika menarik pesawa.
Pravin Patel, juri dari Guinness World Records mengatakan kalau dirinya sudah memverifikasi beberapa hal, dan apa yang dilakukan Porsche Cayenne menarik salah satu pesawat terbesar di dunia, masuk di antara rekor yang spektakuler.
“Ucapan selamat saya sampaikan kepada semua pihak yang terlibat dalam pencapaian prestasi yang luar biasa ini,” ujar Patel.
Cayenne S Diesel yang digunakan untuk rekor ini 66.767 poundsterling atau Rp 1,1 miliar, bermesin 4.1L V8 yang menghasilkan 385hp atau setara empat mobil Ford Fiesta.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.