Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Honda "Menyervis" Pemesan CBR250RR

Kompas.com - 24/10/2016, 16:42 WIB
Donny Apriliananda

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif – PT Astra Honda Motor (AHM) memberi kesempatan kepada 71 konsumen terpilih yang telah memesan All New CBR250RR untuk merasakan langsung performa Honda RCV213V-S, versi jalan raya RC213V MotoGP.

Kesempatan ekslusif ini digelar di Sirkuit Sentul pada 24 Oktober dan 26 Oktober 2016. AHM berusaha ”menyervis” para pemesan agar tak bosan menunggu, meski alasan utamanya diklaim sebagai sebagai sarana pengenalan terhadap konsep ”Total Control” yang sama-sama dimiliki CBR250RR dan RC213V-S.

RC213V-S memiliki konfigurasi mesin serupa dengan RC213V untuk menghasilkan motor yang mudah digunakan bermanuver di jalan. Motor dengan DNA balap V-4, 4-stroke, DOHC, 4-valve, 6-speed, berpendingin cairan berkapasitas 999cc ini juga pernah digeber KompasOtomotif beberapa waktu lalu.

Direktur Pemasaran AHM Margono Tanuwijaya mengatakan bahwa AHM ingin memperkenalkan konsep ”Total Control” Honda RC213V-S yang juga merupakan filosofi pengembangan dari All New CBR250RR yang diproduksi di pabrik AHM Karawang.

”Kami mengapresasi kecintaan konsumen pada All New CBR250RR dengan memberikan sensasi berkendara luar biasa melalui konsep yang dimiliki RC213V-S. Kami yakin mereka semakin bangga berkendara menggunakan CBR250RR yang juga dibekali dengan konsep ’Total Control’,” ucap Margono dalam siaran resmi (24/10/2016).

Tak hanya geber motor super, AHM juga memberikan rangkaian kesempatan berharga lainnya seperti coaching dengan coach Astra Honda Racing Team (AHRT), M. Fadli. Begitu pula dengan adanya kesempatan melaju dengan big bike Honda macam CBR650F, CBR500R, atau CB650F.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau