Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Paris Motor Show Ditinggal 5 Merek

Kompas.com - 16/09/2016, 18:02 WIB
Febri Ardani Saragih

Penulis

Munich, KompasOtomotif - Salah satu ajang pameran otomotif tertua dan terbesar di Eropa, Mondial de l’Automobile alias Paris Motor Show, ditinggal berbagai merek langganan. Setidaknya ada lima merek besar yang memutuskan absen dalam acara dua tahunan sekali itu pada 1 – 16 Oktober 2016.

Paris Motor Show selalu menjadi daya tarik otomotif dunia, tetapi perlu diakui biaya menjadi eksibitor sangat besar dan beberapa merek mulai mempertimbangkan kembali efektivitasnya. Dibanding menghabiskan jutaan dolar Amerika Serikat (AS) buat ikut pameran, Ford, Volvo, dan Rolls-Royce memutuskan mengejar pemasaran ke arah lain.

Ford sedang mencoba cara pendekatan baru. Merek asal AS ini sudah menyiapkan serangkaian aktivitas test drive di Prancis. Rolls-Royce juga menggelar acara test drive berikut fashion di pantai di Porto Cervo, Sardinia, Italia.

Sementara itu Volvo sedang beralih fokus ke jejaring sosial seperti Twitter dan Instagram agar tetap berhubungan dengan konsumen dan calon konsumen.

Lamborghini juga tidak akan datang ke Paris Motor Show, karena induk perusahaan Volkswagen Group memutuskan mengencangkan ikat pinggang. Aston Martin juga melakukan hal yang sama.

“Sesekali ada cara lebih baik ketimbang selalu menghabiskan uang buat pameran, pameran, pameran, dan pameran,” kata CEO Aston Martin Andy Palmer seperti diberitakan Automotive News Europe, Kamis (15/9/2016).

Paris Motor Show merupakan pameran otomotif di dunia yang paling banyak dikunjungi. Pada 2014 catatan pengunjung mencapai 1.253.513 orang, mengungguli Tokyo dan Frankfurt.

Statistik itu sepertinya tidak memengaruhi minat berbagai merek turut serta kali ini. Sebagai gambaran juga perlu diketahui masing-masing merek yang disebutkan di atas tidak punya model baru untuk diperkenalkan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com