Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Iklan Jaguar F-Type Coupe Dilarang Beredar

Kompas.com - 22/07/2014, 16:35 WIB
Azwar Ferdian

Penulis

London, KompasOtomotif - Jaguar F-Type Coupe yang merupakan produksi Inggris malah mendapat larangan menayangkan video komersial, di tanah kelahirannya sendiri. Pertengahan tahun ini Jaguar merilis iklan yang menggunakan tema sisi kriminal dari orang Inggris. Iklan berjudul "The Art of Villainy" ini dibintangi oleh aktor, Tom Hiddleston.

Lembaga Standar Periklanan (ASA) berpendapat, iklan tidak layak tayang karena mengedepankan sisi buruk dari pengemudi. Hal tersebut bisa memicu sikap tidak bertanggung jawab di jalan. ASA mempermasalahkan bagian akhir iklan, setelah F-Type Coupe dikendarai Hiddleston dengan kecepatan tinggi. Adegan ini seakan melegalkan kebut-kebutan di jalan umum.

Video komersial berdurasi dua setengah menit ini menampilkan sosok Hiddleston yang mendominasi tayangan. Pemeran Loki pada film The Avengers dan Thor itu digambarkan sebagai penjahat yang mengendarai F-Type Coupe.

"Ini terlepas dari kenyataan bahwa setiap adegan memiliki standar keamanan dan dilakukan oleh driver professional. Adegan juga selalu mematuhi batas kecepatan dan dalam pengawalan petugas kepolisian," bantah Jaguar dalam rilisnya seperti dilansir Autoevolution, Selasa (22/7/2014).

Sementara ASA menegaskan, bahwa mobil itu ditayangkan dalam adegan kecepatan tinggi. "Kami menganggap bahwa bagian dari iklan bahwa mobil itu dikemudikan dengan kecepatan tinggi. Iklan itu tidak boleh muncul lagi dalam bentuk utuh seperti ini."

Publik Inggris tidak dapat menonton video komersial penuh di tayangan televisi. Berikut tayangan iklan Jaguar F-Type yang dilarang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com