Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ditinggal Orangtua Makan, Anak Tidur dan Terkunci Dalam Mobil

Kompas.com - 15/04/2024, 19:21 WIB
Selma Aulia,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

SOLO, KOMPAS.com - Peristiwa anak tertinggal di dalam mobil dan terkunci sering kali terjadi dan membuat kepanikan bagi orangtua dan orang di sekitarnya. Apalagi jika anak tersebut dalam kondisi tertidur.

Seperti video unggahan akun Instagram @aslimojokertocom, Sabtu (13/4/2024), seorang anak kecil yang tidur dalam mobil dan ditinggal orangtuanya untuk makan.

“Wisatawan asal Kabupaten Nganjuk panik setelah anaknya yang ditinggal bersantap nasi jagung di kawasan Sendi, Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto terkunci di dalam mobil, pada Sabtu (13/4/2024),” tulis akun tersebut.

Baca juga: Waspada Aquaplaning Saat Hujan Ketika Arus Balik Lebaran

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by ASLI MOJOKERTO (@aslimojokertocom)

Dijelaskan juga bahwa anak laki-laki berinisial AS (7) tersebut ditinggal saat kondisi tertidur di dalam mobil, serta keadaan terkunci dari dalam.

Saat menyadari anaknya tertidur di dalam mobil, kedua orangtua panik dan menggedor kaca mobil Kijang Innova Reborn warna putih tersebut, tetapi tidak berhasil.

Kemudian, petugas juru parkir dan pengunjung yang melihat kepanikan tersebut, dan ikut menggoyang mobil hingga AS bangun dan membuka slot kunci dari dalam mobil.

Baca juga: Jasa Marga Kembali Berlakukan Contraflow ke Arah Puncak

Ilustrasi membuka pintu mobil sebelah kanan.PIXABAY.com Ilustrasi membuka pintu mobil sebelah kanan.

Training Director The Real Driving Center (RDC) Marcell Kurniawan mengatakan, mau umur berapa pun, jangan pernah tinggalkan anak kecil di dalam mobil. Tindakan ini sangat berbahaya dan bisa mengakibatkan kematian.

“Berbahaya kalau terlalu lama di dalam mobil, bisa pingsan dan mati lemas karena keracunan gas buang kendaraan yang masuk ke dalam kabin,” kata Marcell kepada Kompas.com, belum lama ini.

Baca juga: Cerita Sopir Bus PO Borlindo Ajak Semua Penumpang Makan di Rumah Mertua

Marcell juga mengatakan, anak yang terkunci di dalam mobil bisa menyebabkan fatalitas bila panas di kabin naik atau ada kebocoran karbon dioksida.

Dalam kondisi tersebut anak akan dehidrasi dan kehabisan oksigen. Bahkan, jika dalam waktu yang sama, anak bisa saja meninggal dunia.

“Bisa saja kekurangan oksigen, karena bila mobil parkir tanpa menyalakan mesin dan AC, suhu kabin bisa naik signifikan yang dapat menyebabkan kepanasan dan dehidrasi,” kata Marcell.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau