Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dovizioso Mengaku Sulit Ladeni Marquez di MotoGP Berno

Kompas.com - 05/08/2019, 08:52 WIB
Gilang Satria,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

Sumber Crash

BRNO, KOMPAS.com - Marc Marquez keluar sebagai juara di MotoGP Berno, Ceko, Minggu (4/8/2019). Pebalap Repsol Honda itu finis paling depan dengan jarak waktu 2,4 detik dari Andrea Dovizioso yang menghuni podium kedua.

Kecepatan Marquez tidak bisa ditampik siapapun termasuk Dovi. Pebalap pabrikan Ducati itu secara tersirat bahkan mengakui tidak bisa meladeni Marquez. Baby Alien sudah di tingkat tersendiri yang kini sulit didekati pebalap lain.

“Marc telah membuat langkah, dia dapat berakselerasi lebih baik dan di depan semua orang di sebagian besar balapan, karena kecepatannya sangat tinggi. Ban miliknya bekerja dengan cara yang berbeda," kata Dovi dikutip dari Crash.net, Senin (5/8/2019).

Baca juga: Hasil Klasemen Sementara MotoGP Usai Balapan di GP Ceko

Bukan tanpa sebab Dovi mengatakan hal tersebut. Di kualifikasi, Sabtu (3/8/2019), Marquez sudah membuktikannya. Memakai ban slick saat kondisi trek belum sepenuhnya kering. Hasilnya, dia justru paling cepat di Brno.

"Ketika Anda membuat balapan dengan cara yang dia lakukan, ban bekerja dengan cara yang berbeda. Kami sudah melakukan semuanya dengan maksimal, tetapi saya tidak bisa menjaga kecepatannya sampai akhir," kata Dovi.

Baca juga: Hasil MotoGP Ceko: Marquez Menang, Dovizioso Kembali Mengejar

Pebalap Repsol Honda Team, Marc Marquez, melakukan selebrasi usai memenangi balapan MotoGP Republik Ceko, di Sirkuit Brno, Minggu (4/8/2019).AFP/MICHAL CIZEK Pebalap Repsol Honda Team, Marc Marquez, melakukan selebrasi usai memenangi balapan MotoGP Republik Ceko, di Sirkuit Brno, Minggu (4/8/2019).

Pun demikian saat balapan, Minggu (4/8/2019), Marquez yang memakai kompon kering sudah meninggalkan kompetitor selepas start. Saat wawancara di parc ferme, Marquez mengatakan hanya menjaga ritme, dia baru tancap gas ketika ada instruksi ''gas pol.''

"Di sebagian besar balapan Marc selalu berada di depan dan sudah menekan dari awal, dan saya pikir karena performa motor meningkat dari tahun lalu, maka itu mengubah segalanya. Ketika motor Anda lebih cepat tapi dapat mengelolanya, Anda dapat beradaptasi setiap akhir pekan. Kita tidak bisa balapan dengan cara yang sama seperti tahun lalu," kata Dovi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau