Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alasan "Konde" All New Rush dan Terios Menghilang

Kompas.com - 24/11/2017, 12:02 WIB
Alsadad Rudi

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif - Pada masa lalu, tempat penyimpanan ban serap kerap ditemui pada bagian belakang mobil, terutama mobil-mobil bertipe "off-road". Namun sering berjalannya waktu, keberadaan alat yang dikenal dengan istilah "konde" ini sudah jarang ditemui, termasuk pada model terbaru duet kembar Toyota Rush dan Daihatsu Terios.

Saat secara resmi diperkenalkan ke publik di dua lokasi di Jakarta pada Kamis (23/11/2017) kemarin, konde yang tadinya selalu terpasang di seluruh produk Rush dan Terios selama 10 tahun terakhir, sudah lenyap.

Baca juga : Alasan Toyota Hilangkan Konde di Rush Terbaru

Sebagai produsen All New Rush dan All New Terios, PT Astra Daihatsu Motor (ADM) angkat bicara mengenai penghilangan konde ini. Rush-Terios selama ini merupakan produk kolaborasi antara ADM dan Toyota Astra Motor (TAM). Seperti halnya Avanza-Xenia, Agya-Ayla, dan Calya-Sigra.

Direktur Marketing PT ADM Amelia Tjandra mengatakan, penghilangan konde pada All New Rush dan All New Terios merupakan permintaan sebagian besar konsumen yang didapat dari hasil survei. Menurut Amelia, saat Rush dan Terios mulai dipasarkan 10 tahun lalu, masih banyak konsumen yang menyukai konde.

"Kemudian semakin berjalannya waktu jadi 50-50. Dan kita selalu melakukan survei setiap melakukan perubahan. Dari survei terakhir yang dilakukan, yang menyukai tanpa konde lebih besar," kata Amelia saat acara peluncuran All New Terios.

Amelia menyatakan penghilangan konde bertujuan untuk mengakomodir keinginanan sebagian besar konsumen yang seleranya sudah berubah seiring berkembangnya zaman.

"Memang tidak bisa memuaskan semua orang. Tapi pada dasarnya hasil survei kami menunjukan yang tidak pakai konde lebih besar," ucap Amelia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kemhan Kerahkan Hercules untuk Kirim 12 Ton Bantuan ke Myanmar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau