JAKARTA, KOMPAS.com - Ketika dibonceng naik motor, sebaiknya tidak mengeluarkan telepon genggam.
Banyak risiko yang bisa terjadi, salah satunya adalah dijambret.
Penumpang yang sedang bermain HP tidak fokus dengan keadaan sekitarnya, sehingga menjadi sasaran empuk bagi jambret untuk beraksi.
Baca juga: Mengenal Peran Road Captain, Sweeper, dan Marshal Saat Touring Motor
Amizar Maas, Instruktur Safety Riding Daya Adicipta Motora, mengatakan bahwa ketika sedang dibonceng, ada beberapa hal yang harus diperhatikan terkait keselamatan dan keamanan.
"Saat dibonceng, tangan memeluk ringan kepada pengendara. Lutut mengepit ringan ke bodi motor dan kaki di atas foot step," kata Amizar kepada Kompas.com, Senin (9/6/2025).
Baca juga: Volkswagen Selenggarakan Penyerahan Perdana ID. Buzz untuk Konsumen di Surabaya
Selain itu, penumpang juga seharusnya bisa melihat situasi dan kondisi di sekitar.
Dengan demikian, penumpang dapat berperan membantu pengendara dengan memberikan informasi.
"Kami tidak menyarankan yang dibonceng sambil bermain HP, karena penjambretan bisa terjadi," kata Amizar.
Lebih lanjut, jika telanjur dijambret, jangan melawan karena bisa mengakibatkan hilangnya keseimbangan dan akhirnya terjatuh.
Segera buat laporan ke kantor polisi untuk penindakan lebih lanjut.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.