Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Melihat Chery Tiggo Cross Hybrid Langsung di China

Kompas.com - 04/05/2025, 17:41 WIB
Gilang Satria,
Stanly Ravel

Tim Redaksi

 

 

WUHU, KOMPAS.com – Belum lama ini redaksi mendapat kesempatan menjajal tiga model terbaru Chery yang dikabarkan bakal masuk ke Indonesia, yaitu Tiggo 8 CSH, Tiggo 9 CSH, dan Tiggo 7 CSH.

Dari ketiganya, Tiggo 8 CSH sebenarnya sudah lebih dulu diuji coba di Tanah Air. Namun pengalaman mencoba langsung Tiggo 9 CSH dan Tiggo 7 CSH di negara asalnya, menjadi hal baru yang menarik.

Menariknya, di area test drive yang berlokasi di kawasan Fantawild, Wuhu, China, Kompas.com juga menemukan satu model lain yaitu Chery Tiggo 4 CSH.

Baca juga: Anthony Hambali: Tantangan Operasional Bus Listrik untuk Jarak Jauh

Kehadiran SUV kompak ini cukup menyita perhatian karena disebut-sebut sebagai versi hybrid dari Tiggo Cross yang sudah lebih dulu dipasarkan di Indonesia.

Chery Tiggo CrossKOMPAS.com/Ruly Kurniawan Chery Tiggo Cross

Sebagai informasi, Tiggo Cross menjadi salah satu model Chery dengan harga paling kompetitif di Indonesia, yakni mulai dari Rp 249,5 juta.

Maka, kehadiran versi hibridanya tentu menarik untuk diantisipasi, apalagi jika ditujukan untuk mengisi segmen SUV kompak ramah lingkungan dengan harga yang tetap terjangkau.

Sayangnya, redaksi tak mendapatkan izin untuk melakukan uji coba langsung pada Tiggo 4 CSH.

Meski begitu, kesempatan untuk melihat dari dekat sudah cukup memberikan gambaran awal mengenai model ini.

Baca juga: Solusi Bayar Pajak Kendaraan Bekas Tanpa KTP Pemilik Sebelumnya

Dari sisi tampilan, desain eksterior Tiggo 4 CSH tidak jauh berbeda dari Tiggo Cross, dengan ubahan kecil yang terlihat pada desain pelek dan emblem yang menandakan statusnya sebagai kendaraan elektrifikasi.

Chery Tiggo CrossKOMPAS.com/Gilang Chery Tiggo Cross

Meski belum ada informasi resmi mengenai spesifikasi teknis, berdasarkan emblem di bagian belakang kendaraan, mobil ini mengusung teknologi hybrid bukan Plug-In Hybrid Electric Vehicle (PHEV).

Baca juga: Kecelakaan Lamborghini Tabrak Ignis, Ingat Batas Kecepatan di Tol

Jika melihat strategi harga, besar kemungkinan Tiggo 4 CSH akan dibekali sistem hybrid biasa. Sebab jika menggunakan teknologi PHEV, harga jualnya akan jauh lebih tinggi, yang membuatnya sulit bersaing di segmen SUV kompak.

Untuk saat ini, informasi mengenai tenaga mesin, torsi, kapasitas baterai, serta jenis transmisi yang digunakan pada Tiggo 4 CSH masih belum diumumkan secara resmi.

Namun dengan tren elektrifikasi yang terus berkembang, bukan tidak mungkin Chery akan memperkenalkan model ini dalam waktu dekat khususnya jika melihat potensi di sejumlah pasar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar di Artikel Lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau