Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Daftar Harga Motor Rp 10 Jutaan di IIMS 2025

Kompas.com - 17/02/2025, 14:12 WIB
Dio Dananjaya,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025 memajang beragam motor baru dengan harga bersahabat. Salah satunya motor-motor di rentang harga Rp 10 jutaan.

Bisa dibilang, jumlah motor dengan harga kisaran Rp 10 jutaan sampai Rp 20 jutaan tidak begitu banyak. Dari temuan Kompas.com, hanya ada 5 merek yang menawarkan motor di rentang harga tersebut.

Berdasarkan informasi dari wiraniaga di pameran, Avand SC121 jadi motor termurah yang dibanderol mulai Rp 8,5 juta untuk harga off the road.

Baca juga: Ketika Gisella Anastasia Diledek Saat Naik Toyota Kijang Grand Extra

Motor listrik United di IIMS 2025.KOMPAS.com/ Selma Aulia Motor listrik United di IIMS 2025.

Sementara harga on the road sekitar Rp 13,5 juta, dan masuk dalam braket daftar harga motor Rp 10 jutaan.

Sedangkan Avand SC122 mulai Rp 8,9 juta untuk harga off the road, dan Rp 13,9 juta untuk harga on the road.

Baca juga: Ini Klaim Konsumsi BBM Chery Tiggo Cross

Selain Avand, daftar motor harga Rp 10 jutaan juga diisi motor listrik dari Keeway, United, hingga Yadea.

Adapun untuk motor bensin dengan harga Rp 10 jutaan yang tersedia di IIMS 2025 terpantau hanya skutik Honda Beat dan Genio yang masing-masing dijual Rp 18,712 juta dan Rp 19,857 juta.

Baca juga: PLN Perkenalkan Inovasi SPKLU Tiang Listrik di IIMS 2025

Motor listrik Yadea RS20 di IIMS 2025 dijual Rp 16,6 jutaKOMPAS.com/DIO DANANJAYA Motor listrik Yadea RS20 di IIMS 2025 dijual Rp 16,6 juta

Berikut ini daftar harga motor Rp 10 Jutaan:

- Avand SC121 Rp 13,5 juta
- Avand SC122 Rp 13,9 juta
- Honda Beat CBS Rp 18,712 juta
- Honda Genio CBS Rp 19,857 juta
- Keeway KL 1200 LZ Rp 15,8 juta
- Keeway KL 1500 GS Rp 16,5 juta
- United MX 1200 Rp 16,8 juta
- United MT 1500 Rp 16,9 juta
- Yadea GT20 Rp 15,5 juta
- Yadea RS20 Rp 16,6 juta
- Yadea Velax E Rp 19,8 juta

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau