Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tips Membeli Helm, Jangan Tergiur Harga Murah

Kompas.com - 17/02/2025, 07:12 WIB
Erwin Setiawan,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Indonesia International Motor Show (IIMS) digelar mulai 13 Februari sampai 23 Februari 2025.

Gelaran ini menjadi ajang yang dinantikan oleh para pecinta otomotif, termasuk mereka yang hendak mencari aksesori kendaraan dengan penawaran menarik.

Salah satu aksesori yang diburu pengunjung IIMS 2025 yakni helm. Ada banyak jenis helm dengan banderol dan diskon beragam. Meski demikian, jangan sampai tergiur harga murah.

Baca juga: IIMS 2025 Hadirkan Hiburan Seru Akhir Pekan lewat Atraksi Spektakuler hingga Promo-promo Menarik


Darren, seorang tenaga penjual helm INK di Hall C1 IIMS 2025 mengatakan, konsumen harus memilih helm asli, jangan tergiur harga murah.

“Helm asli INK menggunakan bahan berkualitas tinggi dan kuat, tetapi tetap ringan.

Helm palsu sering terbuat dari plastik murahan yang mudah retak saat terkena benturan,” ucap Darren kepada Kompas.com, Minggu (16/2/2025).

Baca juga: IIMS 2025: Rasakan Keseruan Mobil Baru Lewat Test Drive

Ragam helm di IIMS 2025Kompas.com/Erwin Setiawan Ragam helm di IIMS 2025

Darren mengatakan, ketebalan dan kepadatan busa pelindung perlu dipastikan memiliki kualitas sesuai dengan yang aslinya.

“Helm asli, INK, KYT atau MDS dan lainnya memiliki busa yang tebal dan padat, mampu menyerap benturan dengan baik. Helm tiruan sering menggunakan busa tipis atau terasa longgar saat dipakai,” ucap Darren.

Darren mengatakan, helm asli memiliki pengunci kokoh dan tali kuat serta tidak mudah putus, sedangkan yang tiruan cenderung memiliki tali ringkih dan pengunci yang terasa rapuh.

Baca juga: Kulik Beda MG4 EV dan MG4 EV XPower yang Tampil di IIMS 2025

“Helm asli memiliki bobot sekitar 1 Kg, tidak terlalu ringan, karena menggunakan material yang kuat dan aman, helm tiruan lebih ringan dan terasa rapuh karena menggunakan bahan berkualitas rendah,” ucap Darren.

Darren mengatakan, helm asli dengan sertifikasi resmi, seharusnya memiliki harga wajar dan tidak terlalu murah. Jika menemukan helm dengan harga jauh lebih rendah dari pasaran, perlu dicurigai sebagai tiruan.

“Jika ingin memastikan keaslian helm, sebaiknya beli di toko resmi atau toko helm terpercaya, atau bandingkan dengan helm asli yang mereknya sama,” ucap Darren.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau