Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bus Listrik Trans Jogja Sekali Cas Bisa sampai 5 Putaran Malioboro-Bandara Adisutjipto

Kompas.com - 21/01/2025, 16:12 WIB
Selma Aulia,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Dinas Perhubungan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) mulai melakukan uji coba bus Trans Jogja, dengan menggunakan penumpang secara gratis mulai, Senin, 20 Januari 2025.

Bus listrik Trans Jogja ini akan beroperasi setiap hari pukul 08.00- 16.00 WIB, dan penumpang maksimal 28 penumpang, di mana 18 duduk dan 10 berdiri.

Saat ini, Pemerintah DIY baru memiliki dua unit bus listrik Trans Jogja yang masih dalam tahap uji coba, dan sekali pengisian daya mampu melayani hingga lima putaran perjalanan dengan rute Malioboro - Bandara Adisutjipto.

Bus listrik Trans Jogja.KOMPAS.com/ Selma Aulia Bus listrik Trans Jogja.

Febri, salah satu pramugari bus Listrik Trans Jogja, mengatakan, sekali charger bisa lima putaran tapi tergantung kondisi lalu lintas dan jumlah penumpang.

“Sekali charge bisa lima putaran (Malioboro - Bandara Adisutjipto) tergantung kondisional jalan juga sih. Semisal macet dan penumpangnya banyak itu biasanya lebih boros,” ucap Febri kepada Kompas.com, Senin (20/1/2025).

Sementara, Kepala Bidang Angkutan Dinas Perhubungan (Dishub) DIY, Wulan Sapto Nugroho, mengatakan, bus listrik tidak bisa disamakan dengan bus diesel, karena menggunakan baterai.

“Sesuai ketentuan, baterai 20 persen sudah harus dicas (charge). Sehingga dalam uji coba ini pun kita hanya 8 jam, dari pukul 08.00 hingga 16.00 WIB. Berdasarkan hasil uji coba kemarin, sekitar 5-6 kali pulang pergi sudah harus ngecas. Karena kondisi baterai 20-30 persen sudah harus ngecas," kata dia, dikutip dari Kompas.com, Selasa (21/1/2025).

Baca juga: Jadwal Contraflow di Jalan Tol Saat Libur Isra Miraj dan Imlek 2025


Wulan juga mengatakan, Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) di Jogja masih terbatas, jumlah SPKLU di Jogja masih terbatas dan tidak sebanyak SPBU. Sehingga, operasional bus listrik masih dibatasi pada jam dan rute tertentu, menyesuaikan dengan fasilitas pengisian daya yang tersedia di bandara.

Dikutip dari laman resmi Dishub Yogyakarta, After Sales Service PT. MAB M. Fadhilah Ardli mengatakan, bus listrik ini memiliki kapasitas baterai 127,74 kWh dengan daya tempuh hingga 6.000 Km.

Unit bus listrik Trans Jogja ini juga dilengkapi dengan pengisian daya cepat selama 1,5 jam.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau