Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Begini Cara Jelaskan Keluhan Masalah Mobil ke Mekanik

Kompas.com - 17/01/2025, 14:41 WIB
Gilang Satria,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Tidak semua pemilik mobil dapat menjelaskan dengan jelas keluhan yang terjadi pada kendaraannya kepada pihak bengkel, baik bengkel umum atau resmi.

Hal ini sering terjadi pada konsumen yang kurang familiar dengan masalah otomotif. Dalam kasus seperti ini service advisor maupun mekanik punya tugas penting untuk menemukan masalah yang terjadi.

Baca juga: Ini Spesifikasi Motor Listrik yang Diminati pada 2024

Roni Agung, Kepala Bengkel Resmi Peugeot Cilandak, Jakarta Selatan, mengatakan bahwa untuk menyampaikan keluhan kendaraan, pemilik sebenarnya tidak perlu memahami detail teknis melainkan cukup menunjukkan gejala yang muncul.

Mekanik Peugeot di Bengkel Daihatsu.Peugeot Mekanik Peugeot di Bengkel Daihatsu.

"Sebelum pergi ke bengkel pemilik baiknya memperhatikan gejala-gejala yang muncul, seperti suara aneh saat mesin mobil dinyalakan. Atau ada getaran yang tidak biasa," katanya dalam keterangan resmi, Jumat (17/1/2025).

Roni mengatakan, pemilik baiknya coba untuk mengingat sejak kapan gejala yang tidak biasa itu mulai muncul. Karena informasi itu sangat berharga bagi mekanik guna membantu mendiagnosa permasalahan.

Kemudian ada baiknya pemilik mobil mencatat secara detail keluhannya. Mulai dari gejala awal, sumber getaran atau suara hingga posisi dari mana sumber masalah berasal.

Baca juga: Yamaha Aerox Alpha Punya Beberapa Varian, Ini yang Paling Favorit

Astra PeugeotAstra Peugeot Astra Peugeot

"Tidak perlu dengan bahasa otomotif tapi cukup dengan mendengar, lihat dan tahu posisinya. Atau jika ingin mencoba cara yang lebih praktis, gunakan ponsel untuk merekam video ataupun foto dari gejala yang muncul," ujarnya.

Jika pergi ke bengkel resmi dan bertemu Service Advisor, maka minta agar dijelaskan tentang langkah-langkah yang harus dilakukan dan bagian mana yang butuhkan perbaikan.

Setelah itu diskusikan rencana perbaikan dan estimasi biaya, sekalian tanyakan berapa lama waktu perbaikannya. Sebab perbaikan mobil sangat bergantung pada masalah yang dialami.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau