Maka dari itu, dia punya kontak atau nomor orang setiap PO bus di tanya-tanya mengenai harga tiket bus terbaru.
“ Kenal atau punya langgan PO bus itu penting, jadi ketika momen mudik seperti ini kita tidak susah mencari tiket bus. Sehingga pemudik tidak perlu lagi mencari calo untuk mencari tiket bus jika kehabisan," kata Akhsan.
Menurutnya sangat penting untuk punya langganan PO apalagi kalau bisa punya nomor HP langsung yang jual tiket lantaran sekarang ini masih banyak yang belum melek digital
Dengan menghubungi agen penjual tiket bus langsung bisa mengetahui seputar keberangkatan bus, kuota dan lainnya.
Pria yang hendak menuju kampung halamannya di kawasan Gunung Bromo Probolinggo juga memilih menggunakan bus AKAP untuk mudik lantaran transportasi ini bisa menjangkau ke berbagai daerah, bahkan pelosok.
Baca juga: Kondisi Lalu Lintas di Sejumlah Ruas Tol dan Non-Tol Jawa Tengah
“Bagasinya luas yah kalau naik bus. Meski sudah ada tiket online tapi saya lebih suka beli tiket langsung ke PO-nya jadi tinggal langsung telepon. Apalagi kalau kita kenal orang agen tiketnya, itu sangat membantu. Saya sendiri sudah langganan menggunakan PO Kramat Jati,” kata pria yang hendak mudik ke Palembang tersebut.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.