Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Seri Terbanyak dalam Sejarah, Cek Jadwal Lengkap Formula 1 2023

Kompas.com - 03/03/2023, 09:42 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Akhir pekan ini, Jumat-Minggu (3-5 Maret 2023), seri perdana Formula 1 (F1) 2023 akan digelar. Musim ini, F1 akan memiliki 23 seri, terbanyak dalam sejarah digelarnya F1.

Seharusnya, musim ini memiliki total 24 seri. Namun, GP China yang seharusnya digelar 14-16 April 2023, terpaksa dibatalkan karena melonjaknya kasus Covid-19.

Baca juga: Daftar Gaji Pebalap Formula 1 pada 2023, Tembus Rp 800 Miliar

Selain itu, musim ini juga akan digelar enam sprint race, di mana pada dua musim terakhir hanya ada tiga sprint race. Untuk diketahui, sprint race digelar pada Sabtu dengan jarak lebih singkat sekitar 100 km dan durasi sekitar 30 menit.

Pebalap Red Bull Racing, Max Verstappen (kanan) dan Charles Leclerc (kiri), ketika beraksi pada balapan F1 GP Jepang 2022 yang berlangsung di Sirkuit Suzuka pada Minggu (9/10/2022) siang WIB.AFP/ TOSHIFUMI KITAMURA Pebalap Red Bull Racing, Max Verstappen (kanan) dan Charles Leclerc (kiri), ketika beraksi pada balapan F1 GP Jepang 2022 yang berlangsung di Sirkuit Suzuka pada Minggu (9/10/2022) siang WIB.

Untuk posisi start, ditentukan dari sesi kualifikasi yang digelar Jumat. Hasil dari sprint race akan menentukan posisi start untuk balapan utama (main race) yang digelar Minggu.

Format sprint race sudah diperkenalkan sejak 2021. Dengan adanya format ini, diharapkan persaingan perebutan gelar juara dunia F1 semakin kompetitif. Selain itu, dapat meningkatkan jumlah penonton pada Sabtu.

Baca juga: Valentino Rossi Pernah Dilema, Pilih Formula 1 atau MotoGP

Soal sistem poin, tidak mengalami perubahan untuk main race. Pebalap yang finis 10 besar berhak mendapatkan poin. Pebalap yang mencatatkan lap tercepat akan mendapatkan tambahan 1 poin.

Persaingan sengit antara Lewis Hamilton dengan Max Verstappen pada lap terakhir GP Abu Dhabi 2021. (Photo by Giuseppe CACACE / AFP)GIUSEPPE CACACE Persaingan sengit antara Lewis Hamilton dengan Max Verstappen pada lap terakhir GP Abu Dhabi 2021. (Photo by Giuseppe CACACE / AFP)

Sedangkan untuk sprint race, poin hanya diberikan pada delapan besar. Namun, tidak ada tambahan poin bagi yang mencatatkan lap tercepat.

Sistem Poin Main Race

1 = 25 poin, 2 = 18 poin, 3 = 15 poin, 4 = 12 poin, 5 = 10 poin, 6 = 8 poin, 7 = 6 poin, 8 = 4 poin, 9 = 2 poin, dan 10 = 1 poin

Sistem Poin Sprint Race

1 = 8 poin, 2 = 7 poin, 3 = 6 poin, 4 = 5 poin, 5 = 4 poin, 6 = 3 poin, 7 = 2 poin, 8 = 1 poin

Pebalap Red Bull Racing Max Verstappen (depan) bersama rekan setimnya, Sergio Perez (belakang), memimpin di dua posisi terdepan dalam balapan Formula 1 (F1) GP Emilia Romagna di Sirkuit Internasional Enzo e Dino Ferrari, Imola, Italia, pada Minggu (24/4/2022) malam WIB.AFP/MIGUEL MEDINA Pebalap Red Bull Racing Max Verstappen (depan) bersama rekan setimnya, Sergio Perez (belakang), memimpin di dua posisi terdepan dalam balapan Formula 1 (F1) GP Emilia Romagna di Sirkuit Internasional Enzo e Dino Ferrari, Imola, Italia, pada Minggu (24/4/2022) malam WIB.

Jadwal Pekan Balap F1 2023

Tanpa Sprint Race

Jumat (waktu setempat)

  • Practice 1: 60 menit
  • Practice 2: 60 menit

Sabtu (waktu setempat)

  • Practice 3: 60 menit
  • Qualifying: 60 menit

Minggu (waktu setempat)

  • Main race

Dengan Sprint Race

Jumat (waktu setempat)

  • Practice 1: 60 menit
  • Qualifying: 60 menit

Sabtu (waktu setempat)

  • Practice 2: 60 menit
  • Sprint Race

Minggu (waktu setempat)

  • Main race

Catatan: Khusus untuk Grand Prix Las Vegas, Practice 1 dan 2 digelar pada Kamis, Practice 3 dan Qualifying digelar pada Jumat, dan main race digelar pada Sabtu malam.

Formula 1 musim 2023 akan kembali bergulir pada akhir pekan 3-5 Maret 2023 di Sakhir, Bahrain. Anda bisa melihat jadwal musim F1 2023 di artikel ini.AFP/WADE VANDERVORT Formula 1 musim 2023 akan kembali bergulir pada akhir pekan 3-5 Maret 2023 di Sakhir, Bahrain. Anda bisa melihat jadwal musim F1 2023 di artikel ini.

Kalender Balap F1 2023:

  1. 5 Maret: Bahrain - Sakhir
  2. 19 Maret: Arab Saudi - Jeddah
  3. 2 April: Australia - Melbourne
  4. 30 April: Azerbaijan - Baku*
  5. 7 Mei: Miami - Miami
  6. 21 Mei: Emilia Romagna - Imola
  7. 28 Mei: Monako - Monte Carlo
  8. 4 Juni: Spanyol - Barcelona-Catalunya
  9. 18 Juni: Kanada - Montreal
  10. 2 Juli: Austria - Red Bull Ring*
  11. 9 Juli: Inggris - Silverstone
  12. 23 Juli: Hungaria - Hungaroring
  13. 30 Juli: Belgia - Spa-Francorchamps*
  14. 27 Agustus: Belanda - Zandvoort
  15. 3 September: Italia - Monza
  16. 17 September: Singapura - Marina Bay
  17. 24 September: Jepang - Suzuka
  18. 8 Oktober: Qatar - Lusail*
  19. 22 Oktober: Amerika Serikat - Circuit of The Americas, Austin*
  20. 29 Oktober: Meksiko - Autodromo Hermanos Rodriguez
  21. 5 November: Brasil - Interlagos*
  22. 18 November: Las Vegas - Las Vegas (subyek homologasi)
  23. 26 November: Abu Dhabi - Yas Marina

* dengan sprint race

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com