Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Presiden Amerika Serikat Joe Biden Pakai The Beast buat KTT G20

Kompas.com - 14/11/2022, 06:22 WIB
Aprida Mega Nanda,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden tiba di Bali pada Minggu (13/11/2022). Kedatangannya ke Indonesia dalam rangka menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 Bali 2022 yang digelar pada 15-16 November mendatang.

Joe Biden tampak dikawal The Secure Package atau iring-iringan mobil pengawalan presiden AS yang terdiri dari dua limosin dan lebih dari 10 unit mobil pengawalan.

Menariknya, orang nomor satu di Amerika Serikat ini membawa mobil khusus untuk menunjang mobilitasnya, yakni Cadillac One yang dikenal dengan julukan The Beast.

Baca juga: Langkah Polisi Jika Temui Kendaraan Listrik Habis Daya Selama KTT G20

Keputusan membawa mobil kenegaraan sendiri sebenarnya diperbolehkan, bahkan yang berlapis baja sekalipun, sebagaimana dikatakan oleh Sekertaris Kementerian Sekertariat Negara Setya Utama.

Hal itu, sesuai dengan asas resiprokal hubungan antar negara. Yang mana, Indonesia pun pernah menerima perlakuan yang sama dalam pertemuan lain.

The Beast, miobil lapis baja milik Presiden AS.MIKE SINGTON via TWITTER The Beast, miobil lapis baja milik Presiden AS.

Bicara soal The Beast, dikutip dari news18.com, Minggu (13/11/2022), Joe Biden diketahui memiliki dua unit The Beast dengan spesifikasi dan tampilan yang sama. Bukan tanpa alasan, hal ini dilakukan demi keamanan, dengan tujuan untuk mengecoh penjahat ketika Biden sedang melakukan perjalanan darat.

Secret service diketahui memiliki kode tersendiri untuk menyebut Cadillac One yakni ‘Stagecoach’.

Cadillac One atau The Beast memiliki tampilan gril yang sama seperti Cadillac Escala. Mobil ini sudah dilengkapi dengan kaca setebal 5 inci (12,7 cm) dan pintu setebal 8 inci (20,32 cm) yang beratnya setara dengan pintu pesawat komersial. Kendaraan ini dibuat menggunakan titanium, keramik, dan pelat anti bom yang menutupi bagian bawah.

The Beast diketahui juga memiliki pesawat kargo sendiri dengan nama C-17 Globemaster dan akan mengikuti kemanapun Joe Biden pergi.

Jantung pacunya dibekali mesin diesel 5.000 cc, sayangnya tidak diketahui secara pasti bagaimana performa mesin tersebut. Mobil ini juga diketahui menggunakan bahan bakar khusus yang tidak mudah terbakar jika terjadi baku tembak.

Presiden AS Joe Biden duduk di mobilnya The Beast saat tiba di Istana Buckingham pada 18 September 2022, setelah kematian Ratu Elizabeth II pada 8 September. LOUISA GOULIAMAKI Presiden AS Joe Biden duduk di mobilnya The Beast saat tiba di Istana Buckingham pada 18 September 2022, setelah kematian Ratu Elizabeth II pada 8 September.

The Beast juga dilengkapi dengan fitur keselamatan lain, seperti ban run-flat, perlengkapan penglihatan malam (night vision), tabung oksigen, telepon satelit dan kode nuklir.

Tak hanya itu, mobil ini juga menyimpan kantong darah Presiden, bersama dengan defibrilator dan perlengkapan darurat lainnya. Terdapat pula senjata yang dibawa oleh Secret Service di dalam mobil, hanya saja tidak dirincikan. Tetapi, tersedia senapan untuk pengemudi apabila terjadi keadaan darurat.

Baca juga: Benarkah Ban Mobil Gampang Kempis Saat Musim Hujan?

Dengan segala fitur yang ada pada mobil tersebut, The Beast diklaim memiliki bobot 14.000 hingga 20.000 pound atau sekitar 6,3 sampai 9 ton.

Sementara itu, untuk spesifikasi khusus yang dimiliki The Beast hanya diketahui oleh tim perancang yang hanya beranggotakan segelintir orang saja.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com