Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jeep Indonesia Lebarkan Sayap, Resmikan Diler Baru di Makassar

Kompas.com - 25/08/2022, 19:11 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT DAS Indonesia Motor (Jeep Indonesia) kembali mempertegas komitmennya dengan membuka diler baru. Kali ini, Jeep Indonesia menambah jaringannya hingga ke Makassar.

Berada di bawah naungan PT Kars Inti Amanah, diler Jeep Kalla Kars ini menjadi diler resmi kelima yang diresmikan oleh DAS Indonesia Motor secara nasional. Dilernya sendiri memiliki layanan 3S (Sales, Service, Spare parts).

Baca juga: Jeep Indonesia Resmikan Diler Baru di Surabaya

Dhani Yahya, COO DAS Indonesia Motor, mengatakan, dirinya percaya diler Jeep Kalla Kars mempunyai pengalaman yang panjang dan cukup baik dalam mengelola kebutuhan konsumen terutama brand Jeep.

Peresmian diler Jeep Kalla Kars di MakassarDok. Jeep Indonesia Peresmian diler Jeep Kalla Kars di Makassar

"Hal ini tentu akan menghasilkan sinergi yang sangat baik yang memfokuskan kepada kepuasan pelanggan, dan kami juga yakin hal ini akan membawa brand Jeep berkembang dengan semakin baik di wilayah Indonesia Timur," kata Dhani, dalam keterangan resminya.

Dhani menambahkan, dengan performa yang cukup baik dari sisi penjualan, market share Sulawesi mencapai 10-15 persen dari total sales nasional, yang merupakan market terbesar keempat setelah area Jakarta, Jawa Timur, dan Sumatera.

Baca juga: Suzuki Jimny Disulap Lebih Gagah bak Jeep Rubicon

"Begitu pula dengan aftersales yang mana populasi kendaraan Jeep di Sulawesi sekitar 10 persen dari total populasi Nasional 4.000 unit atau sekitar 400 unit populasi kendaran Jeep model 2010 ke atas,” ujar Dhani.

Peresmian diler Jeep Kalla Kars di MakassarDok. Jeep Indonesia Peresmian diler Jeep Kalla Kars di Makassar

Diler Jeep Kalla Kars juga mempunyai lounge area di lantai 2, di mana lokasi ini juga menjadi lokasi sekretariat klub kendaraan Jeep JKOC (JK Owners Celebes). Dengan lingkungan interior lebih santai dan menarik, memberikan kehangatan dan kenyamanan lounge kelas premium.

Ferry Irawan, COO Jeep Kalla Kars, mengatakan, diler miliknya sebelumnya telah beroperasi sejak beberapa tahun lalu. Namun, di tahun ini dilalukan renovasi untuk menyesuaikan perubahan standar showroom Jeep di bawah naungan DAS Indonesia Motor.

Peresmian diler Jeep Kalla Kars di MakassarDok. Jeep Indonesia Peresmian diler Jeep Kalla Kars di Makassar

"Kami berkomitmen untuk menjadi deler dengan pelayanan penjualan dan purna jual terbaik dengan terus berusaha menjaga kualitas, dan semoga ini menjadi milestones bagi kami untuk melakukan pengembangan jaringan selanjutnya ke wilayah Kalimantan,” katanya.

Dalam rangka peresmian diler Jeep Kalla Kars, ditawarkan juga promo khusus untuk setiap penjualan yang berlaku sampai dengan akhir bulan Agustus 2022.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com