Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Chery Bakal Rakit 3 Model Ini Secara CKD di Indonesia

Kompas.com - 04/08/2022, 08:12 WIB
Ruly Kurniawan,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pabrikan otomotif asal China, Cherry akan meluncurkan beberapa produk mobil baru untuk pasar Indonesia hingga akhir tahun ini, dari Tiggo 7 Pro, TIggo 8 Pro, sampai Omoda 5 versi internal combustion engine (ICE).

Menariknya, ketiga produk tersebut bakal langsung dirakit di dalam negeri dengan status Completely Knocked Down (CKD) di fasilitas assembling milik Hyundai terdahulu, yakni PT Handal Indonesia Motor, Bekasi, Jawa Barat.

Executive Vice President Chery International Zhang Shengsan menyebut bahwa, langkah ini merupakan salah satu bentuk komitmen perseroan menjadikan Indonesia sebagai hub produksi-distribusi baru di kawasan ASEAN.

Baca juga: Prinsipal Chery Klaim Siapkan Investasi di Indonesia Rp 14 Triliun

Chery Tiggo 8 ProScreenshoot/CheryInternational Chery Tiggo 8 Pro

"Beberapa waktu kemarin, kami sudah bertemu dengan Menteri Kemenkomarves Luhut Binsar Pandjaitan untuk membicarakan langkah bisnis Chery di Indonesia dan komitmennya," kata dia kepada Kompas.com di The Terrace, Senayan Golf, Jakarta, Rabu (3/8/2022).

"Prihal produk, kita akan memulainya dengan kendaraan konvensional (internal combustion engine/ICE), melalui Tiggo 7 Pro, Tiggo 8 Pro, dan Omoda 5. Secara bertahap, kita akan mulai kenalkan kendaraan listrik di 2023," kata Zhang.

Lebih jauh, Presiden Direktur Chery Motor Indonesia Tao Yong mengungkapkan bahwa peluncuran Tiggo 8 Pro akan dilakukan di pameran otomotif GIIAS 2022, bersamaan dengan pembukaan pre-booking Tiggo 7 Pro.

Sementara untuk Omoda 5 berbahan bakar fosil alias konvensional, rencananya meluncur pada akhir tahun ini atau kuartal pertama (Januari-Maret) 2023.

"Ketiga kendaraan itu akan berstatus CKD dari Thailand, yang mulai produksi di September 2022. Sehingga kita harap dapat kompetitif," ucap dia.

Diketahui, Tiggo 7 Pro merupakan SUV yang memiliki mesin 1.5 turbo dengan CVT dan susunan bangku dua barus. Secara dimensi, mobil mirip-mirip Mazda CX5 atau MG HS.

Sementara Tiggo 8 Pro yang menjadi flagship model Chery, memiliki mesin 1.6 turbo. Mobil bergaya SUV medium ini memiliki tiga baris bangku dengan ukuran lebih besar dari Honda CR-V atau Nissan X-Trail, tapi masih lebih kecil dari Toyota Fortuner dan Mitsubishi Pajero Sport.

Sebelumnya, Chery Internasional telah memberikan komitmennya kepada Tanah Air melalui rencana investasi senilai Rp 14,9 triliun (1 miliar dollar AS) untuk periode 2022-2028.

Baca juga: Prinsipal Chery Mau Bangun Pusat Litbang di Indonesia

Pertemuan antara Executive Vice President Chery International, Zhang Shengsan dengan Menteri Kemenkomarves Luhut Binsar Pandjaitan di Beijing, China.KOMPAS.com/Ruly Pertemuan antara Executive Vice President Chery International, Zhang Shengsan dengan Menteri Kemenkomarves Luhut Binsar Pandjaitan di Beijing, China.

Terbagi dalam empat fase, di mana investasi tahap awal sebesar Rp 596 miliar (40 juta dolar AS) yang dimulai tahun ini. Melalui dana tersebut, perseroan akan memulai aktivitas produksi yang kapasitasnya mencapai 20.000 unit per tahun.

Lalu pada investasi tahap keempat di tahun 2028, Chery akan menggenapkan investasinya hingga mendekati Rp 1 miliar dolar AS (Rp 14,9 triliun) sehingga dapat mengoptimalkan jumlah produksi mencapai 200.000 unit per tahun.

“Jumlah produksi kendaraan Chery di Indonesia juga akan berdampak kepada pembukaan lapangan pekerjaan pada sektor hulu dan hilir sebanyak 20.000 orang,” ucap Zhang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com