Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 07/07/2022, 16:57 WIB
Muhammad Fathan Radityasani,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

BOGOR, KOMPAS.com - BAV Luxury Auto Design baru saja menyelesaikan pembuatan kabin dari Mercedes Benz Sprinter terbaru. Kabin minibus itu diubah total kini semakin eksklusif dengan empat bangku yang super nyaman.

Bicara soal kabin, Sprinter racikan BAV ini punya tema luxury dengan memadukan warna beige dengan aksen wood panel.

Selain itu, seluruh area dilapis dengan bahan kulit yang empuk dan ada model jaitan V yang memberi kesan mewah.

Ketika masuk, ada sekat berukuran besar yang memisahkan kabin penumpang dengan pengemudi.

Sekat tersebut mengakomodir TV pintar berukuran 43 inci dengan segala fitur seperti Youtube, Netflix, Apple TV, hingga karaoke.

Baca juga: Mengulik Interior Wuling Cortez, Nyaman Untuk Pengemudi dan Penumpang

Kabin Sprinter buatan BAVKOMPAS.com/FATHAN RADITYASANI Kabin Sprinter buatan BAV

Selain itu, TV tadi bisa disembunyikan dengan menyentuh satu tombol, sehingga penumpang bisa leluasa lihat ke arah depan. Pada sekat ini juga ada dua kompartemen di atas serta wireless charging pad.

Lalu, sesuai permintaan dari customer-nya, pada sekat ini juga dilengkapi laci yang berisi coffee maker di sisi kiri, di tengah ada kulkas dan laci untuk menaruh gelas, serta di kanan ada lemari untuk botol minuman dan gelasnya.

Mengingat ukuran Sprinter yang sangat besar, kabinnya jadi lega. Untuk orang dengan tinggi 178 cm, masih bisa berdiri dan menyisakan ruang kepala yang masih lega.

Baca juga: Apakah Boleh Menunjukan Foto SIM di Ponsel Saat Kena Razia?

Kabin Sprinter buatan BAVKOMPAS.com/Azwar Kabin Sprinter buatan BAV

Untuk tempat duduk, di bagian belakang hanya ada empat dan dua di depan termasuk pengemudi.

Empat bangku yang disematkan di belakang juga penuh fitur, seperti penyetelan otomatis dari sandaran punggung dan kaki, USB Port, sampai fitur pijat.

Halaman Selanjutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com