Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil MotoGP Portugal 2022: Quartararo Juara, Drama Tabrakan Mir dan Miller

Kompas.com - 24/04/2022, 19:43 WIB
Dio Dananjaya,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

Sementara pebalap kedua Suzuki tak kalah menakjubkan, ia langsung merangsek ke urutan 10 pada lap ketiga padahal start dari posisi 23.

Baca juga: [VIDEO] Kencan Singkat dengan Mobil Listrik Mungil Chery

Pada lap ke-5, Quartararo berhasil menyalip Mir. Pebalap asal Perancis bisa membuat jarak sekitar 0,9 detik dengan pebalap Spanyol. Adapun dengan baris di belakangnya, kedua pebalap berselisih 0,6 detik.

Pada lap ke-6, Jorge Martin jatuh. Pebalap Pramac Racing Ducati itu terjatuh pada tikungan 14.

Masuk ke lap 7, Quartararo memperlebar jarak hingga 1,8 detik dengan pebalap-pebalap di belakangnya.

Baca juga: Kasus Innova Ludes Terbakar, Ini Kemungkinan Penyebabnya

 

Adapun di baris tengah, terjadi perebutan posisi 9 oleh Marc Marquez, Pol Espargaro dan Enea Bastianini.

Pada lap ke-8, banyak juga pebalap yang memperebutkan posisi 5. Di antaranya Aleix Espargaro, Rins, Alex Marquez, hingga Miguel Oliveira.

Tak berselang lama Enea Bastianini harus terjatuh di tikungan 8. Lalu pada lap 11, Quartararo semakin cepat di depan. Ia juga bisa memperlebar jarak hingga 2,7 detik dengan Mir.

Baca juga: Yamaha Indonesia Siap Produksi Motor Listrik E01

Sementara pada lap 12, giliran Takaaki Nakagami yang jatuh di tikugan 14. Kemudian pada lap 15, Miller semakin cepat mendekati podium ketiga. Pebalap Ducati itu bahkan telah bersiap menyalip Mir dan Zarco.

Quartararo yang sudah memimpin jalannya balap sejak lap kedua, kini semakin cepat. Ia berada di depan dengan selisih 4,7 detik dari Mir.

Selain Quartararo, Rins dan Bagnaia juga jadi bintang pada balapan kali ini. Rins naik dari posisi 20 ke 6, sedangkan Bagnaia dari posisi 24 ke 12.

Baca juga: Operasional Angkutan Barang Dibatasi Mulai 28 April, Ini Lokasi dan Jadwalnya

Pada lap ke-19, Brad Binder jatuh di tikungan 11. Parahnya kejadian ini diikuti Miller dan Mir di tikungan 1. Keduanya saling bersenggolan saat berebut posisi ketiga.

Sisa 5 lap, Zarco pun langsung mendapat tempat kedua, diikuti Aleix Espargaro. Sementara Quartararo masih di depan dengan selisih 5,5 detik. Posisi ini tidak berubah sampai akhir balapan.

Hasil Balapan MotoGP Portugal 2022:

1 Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1)
2 Johann Zarco FRA Pramac Ducati (GP22)
3 Aleix Espargaro SPA Aprilia Factory (RS-GP)
4 Alex Rins SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)
5 Miguel Oliveira POR Red Bull KTM (RC16)
6 Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V)
7 Alex Marquez SPA LCR Honda (RC213V)
8 Francesco Bagnaia ITA Ducati Lenovo (GP22)
9 Pol Espargaro SPA Repsol Honda (RC213V)
10 Maverick Viñales SPA Aprilia Factory (RS-GP)
11 Andrea Dovizioso ITA WithU RNF Yamaha (YZR-M1)
12 Luca Marini ITA Mooney VR46 Ducati (GP22)
13 Franco Morbidelli ITA Monster Yamaha (YZR-M1)
14 Remy Gardner AUS KTM Tech3 (RC16)*
15 Marco Bezzecchi ITA Mooney VR46 Ducati (GP21)*
16 Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V)
17 Darryn Binder RSA WithU RNF Yamaha (YZR-M1)*
Lorenzo Savadori ITA Aprilia Factory (RS-GP)
Fabio Di Giannantonio ITA Gresini Ducati (GP21)*
Joan Mir SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)
Jack Miller AUS Ducati Lenovo (GP22)
Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16)
Enea Bastianini ITA Gresini Ducati (GP21)
Jorge Martin SPA Pramac Ducati (GP22)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com