Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harga Resmi dan Spesifikasi New Toyota Fortuner, Mulai Rp 500 Jutaan

Kompas.com - 13/01/2022, 12:06 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com – PT Toyota Astra Motor (TAM) resmi memperkenalkan New Fortuner dengan pilihan mesin baru, yakni 1GD. Acara peluncuran ini dilaksanakan secara daring sekaligus memperkenalkan All New Land Cruiser, Kamis (13/1/2022).

Henry Tanoto, Vice President Director PT TAM mengatakan, New Fortuner dilengkapi dengan pilihan mesin disel terbaru yang memiliki tenaga dan torsi yang lebih besar sehingga menghasilkan akselerasi yang lebih responesif.

“Selain itu kami juga memperluas varian GR Sport dengan sistem penggeerak 4x4 untuk memenuhi kebutuhan pelanggan yang berjiwa sporty,” ucap Henry pada acara peluncuran, Kamis (13/1/2022).

Baca juga: Bus Medium Monokok Adiputro Sedang Uji Coba di Solo

Peluncuran All New Toyota Land Cruiser dan New Toyota FortunerKOMPAS.com/Aprida Mega Nanda Peluncuran All New Toyota Land Cruiser dan New Toyota Fortuner

Marketing Director PT TAM Anton Jimmi Suwandy menjelaskan lebih lanjut mengenai Fortuner terbaru dengan mesin 1GD 2.800 cc. Dari awal, Fortuner dikembangkan menjadi SUV yang tangguh, tahan banting, dan dapat diandalkan.

“Seiring dengan waktu, kita ingin mengembangkan Fortuner sesuai dengan keinginan pelanggan. Salah satunya pengembangan mesin dengan kode GD, dan dihasilkan mesin 2GD yang terkenal dan diminati customer,” ucapnya.

Toyota kini menawarkan dua mesin GD, pertama adalah 2GD yang sekarang tersedia dan 1GD dengan tenaga dan torsi yang lebih besar. Jika dibandingkan, tenaga dari 1GD 36 persen naik dan torsinya meningkat 25 persen.

Baca juga: Balap Liar Legal di Ancol Versi Road Race Bakal Menyusul

“1GD 2.800 cc, menghasilkan tenaga 203.9 PS (201,1 TK) di 3.000 rpm sampai 4.000 rpm dan torsi 50.9 Kgm (499,2 Nm) di 1.600 rpm sampai 2.800 rpm. Sedangkan 2GD menghasilkan tenaga 149.6 PS dan torsi 40.8 Kgm,” ucap Anton.

Terlihat selisih lumayan besar antara kedua mesin, baik tenaga maupun torsi. Hal ini pun terlihat dari catatan waktu akselerasi 0-100 kpj yang kini lebih cepat (11,9 detik) dari sebelumnya 14 detik. Begitu juga akselerasi dari 60 kpj-80 kpj yang cuma 2,8 detik dengan sebelumnya yang 3,7 detik.

“Walaupun lebih bertenaga, mesin 1GD punya level efisiensi yang lumayan sama dan emisinya relatif sama dengan mesin 2GD,” kata Anton.

New Toyota Fortuner 1GD resmi mengaspal di Indonesia KOMPAS.com/Aprida Mega Nanda New Toyota Fortuner 1GD resmi mengaspal di Indonesia

Kehadiran mesin baru menjadikan customer mendapatkan dua pilihan mesin. Untuk varian dengan mesin 2GD 2.400 cc masih dijual dan kedua mesin punya kelebihannya masing-masing.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com