Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lelang Avanza Veloz Tahun 2012, Limit Rp 80 Juta

Kompas.com - 26/12/2021, 15:41 WIB
M. Adika Faris Ihsan,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

TEGAL, KOMPAS.com - Pemburu mobil bekas sejuta umat harap merapat. Sebab pemerintah kembali melelang Toyota Avanza Veloz dalam waktu dekat. Kali ini diselenggarakan oleh Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Tegal.

Lebih rinci, Avanza Veloz yang dilelang bertipe 1.5 dengan transmisi manual konvensional, lansiran tahun 2012. Mobil ini memiliki surat-surat kepemilikan lengkap berupa BPKB dan STNK.

Melihat foto-foto yang dilampirkan dalam laman lelangnya di portal lelang.go.id, Sabtu (25/12/2021), Avanza Veloz tersebut masih dalam kondisi mulus layak pakai dan tidak nampak kerusakan berarti pada eksteriornya.

Sayangnya tidak disebutkan jelas dalam lampirannya mengenai kondisi mesin, kelistrikan, maupun kaki-kaki mobil tersebut.

Baca juga: Motor Listrik Ovaobike CT-X, Tenaganya Saingi Nmax

Lelang Avanza Veloz ini dilakukan dengan sistem closed bidding. Batas akhir pembayaran jaminan pada 28 Desember, sementara batas akhir pengajuan penawaran pada keesokan harinya, 29 Desember pukul 14.00 WIB sesuai waktu server.

Foto kondisi Toyota Avanza Veloz lansiran 2012 yang akan dilelang pemerintahIstimewa Foto kondisi Toyota Avanza Veloz lansiran 2012 yang akan dilelang pemerintah

KPKNL Tegal memasang limit atau harga pembuka untuk Avanza Veloz tahun 2012 ini di angka Rp 80 juta. Lalu besaran uang jaminan yang perlu dibayar di awal sebesar Rp 20 juta.

Jika menilik di bursa mobil bekas daring akhir Desember ini, Avanza Veloz lansiran 2012 umum ditemui di kisaran harga Rp 120-130 jutaan. Rentang harga tersebut bukan angka pasti mengingat banderol mobil bekas bisa berubah tergantung kondisi unitnya.

Baca juga: Intip Garasi Motor Tua Milik Kolektor Asal Sukoharjo

Jika berminat, segera daftarkan diri ke portal lelang resmi milik pemerintah yang sudah disebutkan di atas dan membayar uang jaminan ke nomor rekening virtual yang diberikan usai mendaftar. Uang jaminan akan dikembalikan jika gagal memenangkan lelang.

Untuk pemenang, diberikan waktu maksimal 5 hari untuk pelunasan sesuai harga yang terbentuk ditambah bea lelang 2 persen. Jangan abai dalam melunasinya sebab akan dianggap gagal bayar dan uang limit yang disetorkan dihitung hangus.

Avanza Veloz yang akan dilelang saat ini masih berada di Kantor PT BPR Bank TGR, Jalan Ahmad Yani 11, Slawi, Kabupaten Tegal. Detail mengenai lelangnya dapat diakses pada laman berikut ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com