JAKARTA, KOMPAS.com - KTM punya banyak model motor trail dengan berbagai mesin, mulai 2-tak, 4-tak, hingga motor listrik Freeride E-XC. Motor tersebut diubah menjadi motor custom bergaya scrambler.
Pembuatan motor custom tersebut dilakukan oleh GRID Cycles yang merupakan bagian dari Purpose Built Moto (PBM). Untuk menyiasati perkembangan zaman, GRID Cycles ini memang difokuskan untuk menggarap motor listrik.
Baca juga: Kampus ITS Siap Bikin Motor Listrik, Skuter Maxi dan Scrambler
Dikutip dari hiconsumption.com, Rabu (6/10/2021, GRID Cycles memulai pembuatan dari bagian rangka. Sasisnya diberi subframe untuk menempatkan jok bergaya tuck and roll khas motor scrambler.
Ubahan utamanya selain jok, ada pada lampu utama berbentuk bulat, sepatbor depan, dan tangki yang tentunya bukan digunakan untuk mengisi bahan bakar.
Lampu LED dari Flashpoint berbentuk bulat dengan diameter 5,75 inci memperkuat kesan retro. Selain itu, lampu sein depan dan belakang juga sudah mengadopsi teknologi LED.
Baca juga: Modifikasi Honda CT100, Scrambler Untuk Piknik
Motor custom KTM Freeride E-XC bergaya scrambler garapan GRID Cycles
Sepatbor depan tidak dibuat melengkung, tapi memiliki lekuk yang lebih kaku. Sehingga, menampilkan sedikit kesan neo.
Tangkinya merupakan replika dari Yamaha XT500 yang ditempatkan di atas baterai. Tangkinya bisa dibuka ke atas dan di dalamnya bisa digunakan sebagai tempat penyimpanan.
GRID Cycles menjelaskan bahwa konsep pembuatan Freeride E-XC bergaya scrambler ini untuk menghadirkan motor custom yang bisa digunakan harian, tapi tetap sanggup diajak off-road atau melaju di pantai.
Diberi nama GRID E-Scrambler, motor custom ini di Australia dibanderol 19.400 dolar atau sekitar Rp 200 jutaan.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.